Harga Mulai Rp2 Jutaan, Nubia Focus Pro Jadi HP 5G dengan Kamera Canggih, Ini Speknya
HP Nubia Focus Pro--Instagram @nubia_indonesia
LINGGAUPOS.CO.ID – Nubia Indonesia secara resmi merilis HP terbarunya yakni Nubia Focus Pro 5G, hadir dengan kemampuan fotografi unggulan serta spesifikasi memadai untuk pemakaian harian.
Dengan harga yang murah, HP Nubia Focus Pro 5G ini sangatlah cocok untuk fotografer pemula maupun pemakaian yang ingin HP ini membawa fitur kamera canggih tanpa membuat kamu merogoh kocek terlalu dalam.
HP Nubia Focus Pro--Instagram @nubia_indonesia
Melansir dari laman resmi Nubia yang dikutip pada Selasa, 12 November 2024, jika kamu tertarik untuk membeli HP Rp2 jutaan Nubia Focus Pro 5G yang punya kamera canggih, ada baiknya simak speknya terlebih dahulu di bawah ini.
1. Kamera Utama 108MP dengan Teknologi OIS + EIS
Yang menjadi salah satu daya tarik utama dari HP Nubia Focus Pro 5G ini yaitu kamera belakangnya yang beresolusi tinggi yakni 108MP dan juga dilengkapi dengan teknologi Optical Image Stabilization (OIS) serta Electronic Image Stabilization (EIS).
Kombinasi tersebut ini memungkinkan HP Nubia dapat menghasilkan gambar dan video yang stabil, bahkan walaupun diambil pada saat dalam kondisi bergerak.
BACA JUGA:Nubia V60: HP Murah Stylish Rp1 Jutaan yang Punya Kinerja Powerfull, Ini Speknya
Bahkan fitur kamera ini juga diperkaya dengan teknologi NEOVISION AI Photography yang tawarkan lima lensa pilihan cepat, termasuk juga lensa 75 mm atau tele yang sangat cocok untuk kegiatan fotografi jarak jauh.
Fitur Shutter speed pada kamera HP Nubia ini juga lumayan cepat, menjadikannya sebagai pilihan tepat untuk kamu yang gemar mengabadikan momen secara spontan.
Terdapat juga fitur RAW Super Night Mode yang memungkinkan pengguna mengambil foto malam hari dengan hasil yang tajam serta jernih.
2. Desain Klasik
BACA JUGA:Murah Banget! HP NFC Nubia Music Sedang Banting Harga, Cuma Rp1,1 Juta Saja, Buruan!
HP Nubia Focus Pro 5G ini mengusung desain klasik yang terinspirasi dari kamera digital.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: