Penemuan Mayat Pria Tak Bercelana di Kebun Karet Jayaloka Mura, ini Penjelasan Kapolsek
Penemuan mayat tak bercelana di kebun karet--
LINGGAUPOS.CO.ID – Seorang pria dengan kondisi tidak mengenakan celana ditemukan tak bernyawa di kebun karet, Desa Ngestiboga II Kecamatan Jayaloka Kabupaten Musi Rawas (Mura).
Penemuan pria tak bernyawa tersebut terjadi 7 November 2024 sekitar pukul 08.00 WIB.
Identitasnya diketahui Sugianto (60) warga Desa Ngestiboga II Kecamatan Jayaloka Kabupaten Mura.
Adapun yang pertama kali menemukan yakni Subermo (50) tetangganya, yang hendak pergi ke kebun karet.
BACA JUGA:5 Rumah di Lubuk Linggau Rusak Diterjang Angin Kencang, Korban Mengungsi
Kapolres Mura AKBP Andi Supriadi melalui Kasi Humas AKP Herdiansyah dan Kapolsek Jayaloka Iptu Purnama Mentary Sampe menjelaskan almarhum diduga kuat meninggal dunia karena sakit.
Kronologisnya, bermula saksi Subermo hendak ke kebun karet. Tiba-tiba ia melihat sesosok pria sedang tertelungkup.
Setelah di dekati ternyata adalah tetangganya yakni Sugianto. Kondisinya sudah tidak bergerak, dan tidak mengenakan celana.
Subermo kemudian melapor ke Sekretaris Desa (Sekdes) Mupit dan memberitahu istri almarhum, yakni Asih.
BACA JUGA:Tempat Servis Elektronik di Lubuk Linggau Terbakar, Ini Kerugiannya
Atas penemuan mayat ini, Sekdes Ngestiboga II Mupit melapor ke Polsek Jayaloka. Hingga Kapolsek bersama anggota langsung ke lokasi.
“Saat kami tiba di lokasi, di temukan bekas buang air besar, dan mayat tidak bercelana,” jelas Kapolsek.
Sementara di tubuh almarhum, tidak ditemukan tanda tanda kekerasan, sehingga kuat diduga meninggal dunia karena sakit. Selain itu sudah meninggal selama 1 hari.
Selain itu menurut keterangan istri almarhum, dan tetangganya, bahwa almarhum Sugianto sudah lama menderita penyakit hernia.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: