Kapan Kartu Ujian PPPK 2024 Bisa Dicetak Serta Pengumuman Lokasi dan Waktu Tesnya ? Begini Infonya

Kapan Kartu Ujian PPPK 2024 Bisa Dicetak Serta Pengumuman Lokasi dan Waktu Tesnya ? Begini Infonya

Syarat PPPK 2024--instagram: cpns.asn

LINGGAUPOS.CO.ID - Peserta seleksi kompetensi Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) 2024 saat ini tengah menunggu penguamuman pencetakan kartu ujian. Begini informasinya.

Para peserta seleksi Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) 2024 periode I telah melewati seleski administrasi.

Selanjutnya para peserta PPPK yang dinyatakan lulus seleksi administrasi wajib untuk mencetak kartu ujian sebagai syarat untuk mengikuti seleksi kompetensi.

Kartu ujian wajib dibawakan oleh peserta pada saat akan mengikuti seleksi kompetensi Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) 2024.

BACA JUGA:Tidak Lolos Seleksi CPNS Bisakah Daftar PPPK 2024, Begini Aturannya

Untuk itu, para peserta ujian ahrus mencetak kartu ini sebelum hari ujian seleksi kompetensi PPPK 2024  tiba.

Dalam kartu ujian tersebut akan mencakup informasi mengenai jadwal seleksi, waktu, hingga lokasi tes peserta PPPK 2024.

Lantas, kapan kartu ujian PPPK 2024 bisa dicetak ? Berikut LINGGAUPOS.CO.ID telah merangkumnya untuk anda, informasi terkait pencetakan kartu ujian.

Kapan Kartu Ujian PPPK 2024 Bisa Dicetak ?

BACA JUGA:Pelamar PPPK 2024 yang Lulus Administrasi Siap-Siap,Ini Tahap Selanjutnya Penentu Kelulusanmu!

Sebagaimana dikutip dari “Buku Pendaftaran PPPK” yang dikeluarkan oleh Badan Kepegawaian Negara (BKN), kartu ujian peserta seleksi kompetensi PPPK 2024 tahap I baru bisa dicetak setelah tahapan jawab sanggah selesai atau setelah tanggal 2-6 November 2024.

Namun, kartu ujian PPPK 2024 tahap I belum dapat dicetak mulai dari tanggal 7 November 2024 mendatang.

Kartu ujian baru bisa dicetak pada 26 November sampai 1 Desember 2024. Hal ini setelah BKN merilis pengumuman daftar peserta, waktu, dan tempat seleksi kompetensi PPPK 2024 Tahap I.

Nantinya, jika kartu ujian masih belum bisa dicetak sejak tahapan jawab sanggah berhasil, pelamar dipersilakan untuka menunggu dan melakukan pengecekan secara berkala di laman SSCASN sampai tombol yang bertuliskan “Cetak Kartu Peserta Ujian” muncul.

BACA JUGA:PPPK 2024, BKN Ungkap 9 Ribu Lebih Guru Honorer Tidak Lolos Seleksi Administrasi, Apa Solusinya?

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: