5 HP Nokia Lawas Terpopuler, Ini Daftarnya, Kamu Punya?

5 HP Nokia Lawas Terpopuler, Ini Daftarnya, Kamu Punya?

HP Nokia 1280--Instagram @beritagadget

LINGGAUPOS.CO.ID – Nokia merupakan salah satu merek HP legendaris yang sangat populer sejak era awal teknolog smartphone. Dengan berbagai model yang sudah dirilis di masanya, HP Nokia lawas ini jadi ikon tersendiri.

HP Nokia juga terkenal sebab ketangguhan serta daya tahan baterainya, serta ada sejumlah rekomendasi HP Nokia lawas yang populer pada masanya, dan apakah kamu pernah punya?


HP Nokia 1280.--Instagram @beritagadget

Melansir dari laman How to Tecno yang dikutip pada Selasa, 29 Oktober 2024, Nokia lawas ini merupakan HP keluaran lama, dan berkat fitur yang fungsional dan desain yang tahan lama, pengguna sering bernostalgia dengan HP ini.

Lantas apa saja daftarnya, yuk intip beberapa HP Nokia lawas yang sempat populer di masa rilisnya.

1. Nokia 1280

Nokia 1280 ini diluncurkan pada 2012 yang hadir dengan layar 1,36 inci, resolusi 96 x 68 piksel, serta kepadatan piksel 87 ppi.

BACA JUGA:HP Nokia 8 Pro Punya Desain Premium dan Performa Tangguh, Ini Speknya

HP lawas ini juga dilengkapi dengan fitur lampu senter serta kapasitas 500 kontak, dengan baterai berkapasitas 800 mAh.

HP ini diklaim mampu bertahan hingga 528 jam atau sekitar 22 hari dalam mode siaga, lho!

2. Nokia 3310

HP ini dirilis pada awal 2000-an dan Nokia 3310 sudah jadi salah satu HP paling populer sebab ketangguhan fisiknya.

BACA JUGA:HP Legend Ikonik Mirip iPhone 15, Inilah Tampilan Nokia 2300 5G yang Hadirkan Teknologi Terbaru

Mengenai spesifikasinya, HP Nokia 3310 punya dimensi 113 x 48 x 22 mm serta berat 133 gram, dengan layar memakai teknologi monochrome graphic.

Terdapat 4 gim ikonik yang melengkapi HP jadul tersebut yakni Snake II, Pairs II, Space Impact, serta Bantumi.

Mengenai ketahanannya, HP ini dibekali oleh baterai berkapasitas 900 mAh yang bisa bertahan hingga 55 hingga 260 jam dalam mode siaga dan punya waktu bicara hingga 4 jam 30 menit.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: