Ratna Machmud Komitmen Bangun Musi Rawas Tanpa Membedakan SARA

Ratna Machmud Komitmen Bangun Musi Rawas Tanpa Membedakan SARA

Calon Bupati Musi Rawas nomor urut 1 Hj Ratna Machmud menegaskan bahwa Musi Rawas adalah rumah bagi banyak kelompok etnis dan kepercayaan.--

LINGGAUPOS.CO.ID - Calon Bupati dan Wakil Bupati Musi Rawas nomor urut 1,  Hj Ratna Machmud dan H Suprayitno komitmen untuk bangun Kabupaten Musi Rawas secara inklusif.

Dalam berbagai kesempatan kampanye, ia selalu menekankan pentingnya persatuan dan kebersamaan di tengah keberagaman suku, adat, ras, dan agama(SARA) yang ada di wilayah Kabupaten Musi Rawas.


Calon Bupati Musi Rawas nomor urut 1 Hj Ratna Machmud menegaskan bahwa Musi Rawas adalah rumah bagi banyak kelompok etnis dan kepercayaan.--

Prinsip inklusivitas ini menjadi landasan utama dalam visi dan misi pembangunan yang diusung pasangan ini.

Dalam salah satu pidatonya, Ratna Machmud menegaskan bahwa Musi Rawas adalah rumah bagi banyak kelompok etnis dan kepercayaan.

BACA JUGA:Bupati Hj Ratna Machmud Buka Sosialisasi ILP Puskesmas BTS Ulu Musi Rawas

Ia percaya bahwa keberagaman ini adalah aset yang harus dijaga dan dijadikan fondasi untuk memajukan daerah.

“Kami membangun Musi Rawas dengan semangat kebersamaan. Tidak ada perbedaan antara suku, ras, atau agama. Semua masyarakat harus mendapatkan hak yang sama dalam pembangunan,” kata Ratna Machmud saat  menggelar kampanye dialogis di Desa Kosgoro, Kecamatan STL Ulu Terawas, Selasa, 22 Oktober 2024.

Memang, harus diakui walaupun baru 3,5 tahun memimpin Kabupaten Musi Rawas, Ratna Machmud telah melakukan sejumlah gebrakan karena dibawah kepemimpinannya Musi Rawas telah mengalami berbagai kemajuan, terutama dalam bidang infrastruktur, pendidikan, dan kesehatan.

Salah satu pencapaian pentingnya adalah perbaikan akses jalan ke wilayah-wilayah terpencil yang banyak dihuni oleh kelompok etnis berbeda, serta program-program pemberdayaan masyarakat yang melibatkan berbagai kalangan.

BACA JUGA:Datang Desa Kota Baru BTS Ulu, Bupati Hj Ratna Machmud Serahkan Ambulance dan Seragam Gratis

Selain itu, Ratna Machmud juga selalu menekankan pentingnya toleransi dalam kehidupan bermasyarakat.

Dalam program-program pembangunan ke depan, ia berencana untuk terus memperkuat infrastruktur layanan publik, termasuk fasilitas keagamaan dan budaya yang mewakili berbagai kelompok di Musi Rawas.

Ia berharap pembangunan ini dapat memperkuat rasa persatuan di tengah keberagaman, serta menjamin kesejahteraan seluruh masyarakat Musi Rawas tanpa diskriminasi.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: