Usai Kalah Telak 0-5 dari Jepang, Striker Bahrain Jadikan Timnas Indonesia Sebagai Pelampiasan

Usai Kalah Telak 0-5 dari Jepang, Striker Bahrain Jadikan Timnas Indonesia Sebagai Pelampiasan

Ismail Abdulatif, striket Bahrain--instagram: som3a11

“Kami bermain sangat baik melawan Australia dan meraih tiga poin, lalu bermain buruk melawan Jepang. Inilah sepak bola, kami bisa kalah dari tim mana pun,” lanjutnya. 

“Sekarang kami hanya menantikan pertandingan melawan Indonesia. Ini tidak akan mudah, tetapi kami akan siap,” tambahnya.

Pelatih Bahrain Targetkan Kemenangan Tipis

Pelatih Bahrain, Dragan Talajic, juga mengincar kemenangan atas Indonesia, namun dengan pendekatan yang lebih realistis. Talajic menegaskan bahwa kemenangan tipis 1-0 sudah cukup bagi timnya. 

BACA JUGA:Kualifikasi Piala Dunia 2026: Prediksi Chili vs Brasil, Jumat 11 Oktober 2024, Kick Off 07.00 WIB

“Kami harus berkonsentrasi dari detik pertama hingga detik terakhir. Peluang kami akan datang dan kami harus cetak gol,” jelas Talajic kepada GDNsports.

Menurutnya, yang terpenting adalah Bahrain dapat mengamankan tiga poin penuh dari pertandingan ini. 

“Jika kami menang 1-0, saya sudah cukup senang. Bagi saya, yang terpenting adalah kemenangan dan tambahan tiga poin,” ujar Talajic.

Timnas Indonesia Dapat Perhatian Khusus

BACA JUGA:Kualifikasi Piala Dunia 2026: Prediksi Arab Saudi vs Jepang, Jumat 11 Oktober 2024, Kick Off 01.00 WIB

Meski Bahrain sangat ingin meraih kemenangan, Talajic mengingatkan anak asuhnya untuk tidak meremehkan Timnas Indonesia. 

Menurutnya, skuad Garuda memiliki sejumlah pemain yang bermain di liga-liga top dunia, termasuk di Belanda, Inggris, Australia, dan Amerika Serikat. 

“Mereka memiliki beberapa pemain dari liga top Belanda, satu di Inggris, satu lagi di Australia, dan kiper di Amerika Serikat. Ini adalah skuad internasional,” ungkap Talajic.

Ia menambahkan bahwa para pemain Bahrain sudah memahami betapa sulitnya pertandingan ini dan benar-benar fokus menghadapi tantangan yang ada. 

BACA JUGA:Kualifikasi Piala Dunia 2026: Prediksi Qatar vs Kirgistan, Kamis 10 Oktober 2024, Kick Off 23.00 WIB

“Para pemain kami tahu bahwa mereka akan menjadi lawan yang tangguh, dan mereka benar-benar berkonsentrasi pada pertandingan ini,” tutup Talajic.

Pertandingan antara Bahrain dan Indonesia di matchday ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 diprediksi akan berjalan sengit. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: