TK Negeri Pembina 3 Lubuk Linggau Gencar Berikan Pengalaman Wisata Religi Hingga Museum Kepada Murid

TK Negeri Pembina 3 Lubuk Linggau Gencar Berikan Pengalaman Wisata Religi Hingga Museum Kepada Murid

Murid TK Negeri Pembina 3 Lubuk Linggau rutin dikenalkan langsung pengalaman ke wisata religi dan museum.--

LINGGAUPOS.CO.IDTK Negeri Pembina 3 Lubuk Linggau aktif adakan kegiatan kunjungan langsung bersama murid ke tempat wisata religi dan museum.

Hal ini dilakukan untuk menghadirkan pengalaman secara nyata kepada para murid-muridnya. 


Outing class TK Pembina 3 Lubuk Linggau ke toko roti D'maria --

Para guru akan mengenalkan secara langsung kepada anak-anak TK Pembina Negeri 3 dalam membantu proses pengembangan belajarnya.

Untuk itu, tak ayal pihak sekolah atau TK Negeri Pembina 3 Lubuk Linggau gencar adakan berbagai kunjungan mulai dari wisata religi hingga berkunjung ke museum.

BACA JUGA:Jalin Kerja Sama, Langkah Strategis SMK Negeri 1 Muara Uya Menyongsong Era Society 5.0

Perlu diketahui TK Pembina Negeri 3 Lubuk Linggau memiliki dua tempat. Lokasi pertama atau pusatnya terletak di Jalan Garuda Merah Lorong Peristiwa, Kelurahan Pasar Permiri, Kecamatan Lubuk Linggau Barat II, Kota Lubuk Linggau, Provinsi Sumatera Selatan.

Kemudian satu lagi beralamatkan di Jalan Cendana, Tanjung Aman, Kecamatan Lubuk Linggau Barat. I, Kota Lubuk Linggau, Sumatera Selatan.


Murid TK Negeri Pembina 3 Lubuk Linggau rutin dikenalkan langsung pengalaman ke wisata religi dan museum.--

Meskipun memiliki dua lokasi tetapi TK Negeri  Pembina 3 Lubuk Linggau baik yang dipusat maupun yang beralamatkan di Jalan Cendana, dalam hal pengajaran tidak ada bedanya.

Bahkan kegiatan kunjungan yang sering diadakan pun sama, misalnya saat akan berkunjung ke salah satu tempat religi anak-anak semua diikutsertakan.

BACA JUGA:SMP/SMA Bakti Keluarga Lubuk Linggau Punya Program Unggulan, Semua Biaya Gratis

Hal ini sebagaimana diungkapkan Kepala TK Pembina 3 Lubuk Linggau, Siti Rahma S.Pd  kepada LINGGAUPOS.CO.ID.

“Iya, untuk lokasinya TK Negeri Pembina 3 Lubuk Linggau ada dua tempat, pusatnya yang ada di Jalan Garuda Merah itu. Namun, dalam hal pengajaran atau kegiatan keduanya sama saja,” terangnya Jumat, 27 September 2024.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: