Tampil Macho, Segini Harga dan Spesifikasi Motor Sport Yamaha XSR 155 September 2024
Motor Yamaha XSR 155.--
LINGGAUPOS.CO.ID - Yamaha XSR 155 merupakan motor sport bergaya retro modern yang menjadi bagian dari keluarga XSR.
Motor Yamaha XSR 155 dikenal berkat perpaduan desain klasik dan teknologi modern.
Selain itu, motor Yamaha XSR 155 memiliki daya tarik tersendiri bagi penggemar motor yang menyukai tampilan klasik, tetapi ingin merasakan performa yang tangguh dan canggih.
Dilansir dari karosatuklik.com, Yamaha XSR 155 memiliki bahasa desain seperti XSR Series lainnya yang bermesin lebih besar sehingga bisa menambah kepercayaan diri penggunanya.
Motor Yamaha XSR 155--
Yamaha XSR 155 ditenagai mesin 155 cc SOHC injeksi Variable Valve Actuation (VVA) yang dirancang untuk mengoptimalkan torsi pada berbagai kecepatan.
Mesin tersebut menghasilkan tenaga 19 dk pada 10.000 rpm dan torsi maksimal 14,7 Nm pada 8.500 rpm, yang dikendalikan oleh transmisi manual 6-percepatan.
Yamaha XSR 155 juga dilengkapi dengan kopling berteknologi Assist & Slipper Clutch untuk perpindahan gigi yang lebih halus.
Di bagian kaki-kaki, motor retro ini didukung oleh suspensi depan model upside down dan monoshock di bagian belakang.
BACA JUGA:Pesaing Yamaha Grand Filano, Cek Spesifikasi dan Harga Suzuki New Saluto 125
Ban tubeless dual-purpose yang digunakannya sudah cukup bisa dipakai buat penggunaan di berbagai medan jalan.
Kelebihan lain dari produk ini adalah desainnya cocok untuk memenuhi keinginan bikers buat yang menginginkan tunggangan ala motor kustom.
Selain memiliki desain timeless dibanding motor sport non fairing lainnya, Yamaha XSR 155 juga memiliki kelebihan berupa sejumlah fitur kekinian.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: