Europa League: Prediksi Ajax vs Jagiellonia Bialystok, Jumat 30 Agustus 2024, Kick Off 01.00 WIB

Europa League: Prediksi Ajax vs Jagiellonia Bialystok, Jumat 30 Agustus 2024, Kick Off 01.00 WIB

Ajax vs Jagiellonia Bialystok--instagram: afcajax

LINGGAUPOS.CO.ID – Jadwal Europa League 2024/2025 memasuki babak playoff leg ke-2 kali ini menjadwalkan pertandingan antara Ajax vs Jagiellonia Bialystok, pada jumat dini hari nanti.

Jika kalian ingin menyaksikan pertandingan seru ini, kalian bisa menelisik prediksi yang telah LINGGAUPOS.CO.ID rangkum, mulai dari preview, head to head, susunan pemain sampai dengan prediksi skor akhir, sebagai berikut:

Prediksi Ajax vs Jagiellonia Bialystok, Europa League

Preview

BACA JUGA:SIT Mutiara Cendekia Lubuk Linggau Tandatangani MoU Bersama Bimbel BTA 70, Umar Diharja: Fokus Utama Akademik

Pada pertandingan kali ini Ajax akan menjamu Jagiellonia Bialystok di babak 16 besar leg ke-2 di kandang mereka yaitu Amsterdam ArenA, pada jumat dini hari nanti.

Ajax sudah diatas angin untuk memastikan 1 tiket di Europa League, pada leg ke-1 sebelumnya, Ajax mempecundangi Jagiellonia Bialystok dengan skor 4-0.

Unggul dengan agregat 4-0 membuat Ajax hanya butuh hasil imbang dengan skor 0-0 untuk lolos ke babak selanjutnya.

Sementara bagi Jagiellonia Bialystok hampir mustahil untuk lolos, jika mereka ingin lolos setidaknya mereka harus menang dengan skor 5-0 pada pertandingan ini.

BACA JUGA:La Liga: Prediksi Las Palmas vs Real Madrid, Jumat 30 Agustus 2024, Kick Off 02.30 WIB

Saat ini Ajax berada di posisi ke-9 klasemen sementara Eredivisie dengan raihan 3 poin dari 2 pertandingan.

Di 2 pertandingan tersebut Ajax dengan 1 hasil menang dan 1 pertandingan lainya berakhir dengan hasil kalah.

Sementara Jagiellonia Bialystock bertengger di posisi ke-8 klasemen semnetara Ekstraklasa 2024/2025 dengan mengantongi 9 poin.

9 poin tersebut didapatkan Jagiellonia Bialystok usai mengemas 3 hasil menang dan 2 hasil kalah dari 5 pertandingan yang telah mereka jalani sejauh ini.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: