Review HP Murah, Desain Memikat, dan Baterai Jumbo, Infinix Note 40 Pro Cocok untuk Gaming

Review HP Murah, Desain Memikat, dan Baterai Jumbo, Infinix Note 40 Pro Cocok untuk Gaming

HP Infinix Note 40 Pro.--Instagram @infinixid

BACA JUGA:Memiliki Chipset Dimensity 6300, HP Infinix Note 40X 5G dengan Layar 120Hz dan Kamera 108MP

2. Layar dan desain

HP Infinix Note 40 Pro hadir dengan layar super jernih AMOLED 6,78 inci dengan lengkungan 55 derajat di sisi kanan dan kiri.

Layar tersebut juga turut didukung oleh refresh rate 120Hz serta resolusi 1.080 piksel, dengan tingkat kecerahannya 1.300 nits sehingga akan tetap terlihat saat di bawah matahari.

Layar Infinix ini juga begitu responsif saat digunakan main game, pengalaman sentuhan di layar saat bermain game berat seperti PUBG Mobile juga cukup halus berkat refresh rate 120Hz.

BACA JUGA:Infinix Note 40X 5G Resmi Rilis, HP Murah dengan Kamera Boba Ala iPhone, Intip Spek Lengkapnya

Sementara itu, untuk segi desain unit yang direview yakni Vintage Green, kesan pertama melihat versi warna tersebut, terlihat begitu mewah namun tak seperti HP Rp3 jutaan pada umumnya, bodi belakangnya ini memakai materi yang mirip leather dengan tekstur seperti kulit jeruk.

Hal tersebut juga membuatnya nyaman digenggam serta tak licin, selain itu tak ada ceplakan tangan saat menggenggam HP tersebut, setiap sisi HP ini memakai frame aluminium warna gold serta sisi bawah dan atasnya mempunyai bentuk sedikit datar.

3. Performa

Performa HP Infinix Note 40 Pro ini didukung oleh chipset MediaTek Helio G99 Ultimate, RAM 8GB serta penyimpanan internal 256GB. 

BACA JUGA:Infinix Hot 20S: HP Murah Rp2 Jutaan dengan Chipset Helio G96, Intip Harga Terbaru Agustus 2024

Pada saat digunakan untuk membuka dan berpindah aplikasi semuanya berjalan dengan mulus, selain itu antarmukanya juga simple walaupun telahada banyak aplikasi bawaannya.

Untuk menyasar segmen pencinta gaming, HP Infinix Note 40 Pro juga terbilang mampu memenuhi kebutuhan gaming penggunanya.

Berdasarkan uji bermain game berat berkali-kali, HP Infinix Note 40 Pro beri pengalaman mengakses layar serta game yang cukup mulus tanpa adanya kendala.

4. Kamera

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: