Warga Muratara Dililit Ular Piton 6 Meter Untung Ada yang Menolong

Warga Muratara Dililit Ular Piton 6 Meter Untung Ada yang Menolong

Warga Muratara Dililit Ular Piton 6 Meter Untung Ada yang Menolong--

MURATARA, LINGGAUPOS.CO.ID – Zazili, warga Desa Beringin Makmur II, Kecamatan Rawas Ilir, Kabupaten MURATARA, sempat diilit ulang piton sepanjang 6 meter.

Kejadiannya Jumat 28 Juni 2024 sekitar pukul 13.00 WIB di Sungai Remulus, dekat kerambah ikan milik Zazili.

Informasi diterima, awalnya Zazili memeriksa keramba ikan miliknya di Sungai Remulus. Namun ia mendapati ada ular di sana.

Oleh Zaziki ular piton tersebut langsung ditangkap, namun ia justru dililit. Hanya saja ada seorang warga yang membantu, sehingga ular berhasil ditangkap.

BACA JUGA:Pendaftaran CPNS 2024 Diinformasikan Buka 15 Juli 2024, ini Penjelasan BKN

Setelah berhasil ditangkap, oleh Zazili ular tersebut dengan posisi membelit tubuhnya, dibawa pulang ke rumah.

Ketika ia membawa ular tersebut sambil berjalan kaki ke rumahnya, langsung membuat suasana desanya heboh.


Zazili saat membawa ular piton yang melilit tubuhnya--

Apalagi, ia cukup jauh berjalan dari sungai ke rumahnya, yakni membutuhkan waktu sekitar setengah jam.

Kini ular tersebut masih berada di rumah Zazili dan menjadi tontona warga.

BACA JUGA:Rumah Wartawan Diduga Dibakar, Sekeluarga Tewas, Polisi Temukan Fakta ini

Deni, warga Desa Beringin Makmur pada menceritakan, bahwa Sazili memang dia orangnya berani.

“Sering dia itu. Pernah ada yang ditangkap lebih besar dari itu," ujarnya.  

Kata Deni, proses penangkapan ular yang dilakukan Zazili memakan wakti sekitar 1 jam. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: