Motor Listrik Rakata S9 Punya Desain Stylish Cocok untuk Wanita, Buruan Intip Kelebihannya

Motor Listrik Rakata S9 Punya Desain Stylish Cocok untuk Wanita, Buruan Intip Kelebihannya

Motor Listrik Rakata S9.--Instagram @iims_id

LINGGAUPOS.CO.ID – Rakata S9 menjadi motor listrik pilihan terbaik yang bukan hanya menawarkan desain stylishnya yang cocok untuk wanita, namun juga performa tinggi dengan fitur canggih membuatnya cocok untuk berbagai kalangan.

Melansir dari laman resmi Rakata yang dikutip pada Rabu, 19 Juni 2024, jika kamu tertarik dengan motor listrik Rakata S9 ini, yuk simak ulasan mendalam mengenai spesifikasi, harga, dan kelebihannya.

Mengenai spesifikasinya, motor listrik Rakata S9 ini dilengkapi dengan dua opsi sistem baterai yang bisa pengguna pilih sesuai dengan kebutuhan pengguna, yakni baterai gel 60V 20Ah serta baterai lithium 60V 23, 4Ah.

Kedua jenis baterai tersebut berikan kelebihan masing-masing yang bisa mendukung performa motor dengan optimal.

BACA JUGA:Intip Spesifikasi Segway N90C, Motor Listrik yang Dapat Melaju 94 Km dengan Harga Lebih Terjangkau

Adapun baterai lithium ini cukup terkenal karena kepadatan energi yang tinggi serta umur pakainya lebih panjang, oleh sebab itu, menjadi sebuah pilihan ideal untuk penggunaan jangka yang panjang.

Sementara itu, untuk baterai gel ini tawarkan kestabilan yang handal serta lebih terjangkau secara ekonomis.

Adapun dimensi yang dimiliki oleh motor listrik Rakata S9 ini punya dimensi fisik sebesar 1750 x 720 x 1050 mm yang berikan ukuran kompak namun tetap nyaman untuk berbagai pengendara.

Selain itu motor listrik ini tawarkan jarak sumbu roda sebesar 1270 mm yang membuat stabilitas baik saat berkendara, termasuk saat kecepatan yang tinggi.

BACA JUGA:Segway E110L: Motor Listrik yang Tawarkan Spesifikasi Gahar dengan Harga Fantastis, Tertarik Beli?

Mengenai performanya ini dilengkapi dengan motor listrik yang berdaya puncak 800 watt serta memakai teknologi frekuensi variable guna berikan tenaga yang maksimal.

Hal tersebut memungkinkan akselerasi baik dan capai kecepatan maksimum hingga 49 km per jam.

Motor listrik Rakata S9 ini diklaim dengan rem cakram baik di bagian depan maupun belakang, yang menjamin sistem pengereman yang responsif serta aman.

Adapun ban tubeless yang dipunya ini berukuran 3.0 hingga 10” yang berikan traksi optimal serta stabilitas baik, sehingga memudahkan pengendara untuk bermanuver di berbagai kondisi jalanan.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: