Infinix GT 20 Pro: HP yang Cocok Main Free Fire dengan Chipset 8200 Ultimate dan Pendingin, Cek Harganya

Infinix GT 20 Pro: HP yang Cocok Main Free Fire dengan Chipset 8200 Ultimate dan Pendingin, Cek Harganya

Infinix GT 20 Pro.--Instagram @infinixid

LINGGAUPOS.CO.ID – Perusahaan Infinix secara resmi telah luncurkan seri terbaru mereka yakni Infinix GT 20 Pro pada April 2024.

Melansir dari laman resmi Infinix yang dikutip pada Kamis, 13 Juni 2024, HP ini dirancang secara khusus untuk gamer dan sangat cocok untuk bermain game Free Fire, dan game berat lainnya.

Karena HP ini menawarkan pilihan RAM 8GB hingga 12GB dengan kamera utama beresolusi hingga 108MP.

Peluncuran ini juga menandai langkah signifikan dari Infinix dalam memperkenalkan inovasi terbarunya untuk bersaing dengan produk competitor lainnya.

BACA JUGA:Infinix Zero Ultra: HP dengan Kamera Terbaik 2024, Cek Spesifikasi Lengkapnya

Sebagai informasi, peluncuran HP Infinix GT 20 Pro pada 28 April 2024 yang menegaskan komitmen Infinix dalam memanjakan pengguna dengan teknologi modern terkini.

Menariknya lagi, HP ini ditenagai oleh chipset 8200 Ultimate 4nm 5G yang sangat menarik perhatian oleh para penggemar teknologi.

Chipset ini dikenal dengan performa tinggi serta efisiensi daya, yang kerap dipakai pada perangkat dengan harga terjangkau namun berkinerja sangat luar biasa, seperti HP Xiaomi Poco X6 Pro.

Selain itu, HP Infinix GT 20 Pro ini juga menjanjikan kinerja yang luar biasa, mampu dalam menangani berbagai tugas berat dengan sangat mudah, mulai dari gaming hingga aplikasi berat.

BACA JUGA:HP Infinix Note 40 5G vs Infinix Note 40, Cek Spesifikasi dan Harganya di Sini

Dengan kehadiran HP ini di pasar Indonesia sudah sangat dipastikan akan jadi daftar komponen dalam negeri yang menunjukkan kesiapan produk guna diluncurkan di pasar lokal.

Salah satu inovasi yang signifikan pada HP Infinix GT 20 Pro ini yaitu sistem pendingin VC liquid cooling yang menjanjikan performa nyaman serta optimal untuk para gamer.

Sistem pendingin pada HP ini juga menjadi peningkatan dari pendahulunya, GT 10 Pro, yang kerap alami masalah overheating.

Desain dari HP Infinix GT 20 Pro ini juga sangatlah menonjol dengan tampilan pada sektor kameranya unik nan elegan yang dilengkapi oleh Mecha Loop LED Interface.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: