Oppo K12 5G Ungkap Keunggulan Handphone Terbaru dengan Harga Murah, Buruan Cek!

Oppo K12 5G Ungkap Keunggulan Handphone Terbaru dengan Harga Murah, Buruan Cek!

Oppo K12 5G.--Instagram @mobilemania_557

LINGGAUPOS.CO.ID – Pada kesempatan kali ini, akan mengulas lebih detail mengenai keunggulan handphone Oppo K12 yang baru rilis pada 19 April 2024 lalu.

Diambil dari berbagai sumber yang dikutip pada Senin, 13 Mei 2024, bersamaan dengan perilisan handphone Oppo A3 Pro, Oppo K12 5G ini menawarkan berbagai fitur menarik untuk para pengguna handphone pintar.

Didesain secara elegan, handphone Oppo K12 ini punya dimensi tinggi 162,5 mm, dengan lebar 75,3 mm, dan ketebalan 8,4 mm, hingga berat mencapai 186 gram.

Handphone ini juga telah dilengkapi dengan jaringan GSM, CDMA, HSPA, LTE, serta 5G yang sudah memakai dual SIM Nano Sim dual standby.

BACA JUGA:Samsung A55 5G: Rajanya Handphone Series A Sudah Turun Harga Mei 2024, Benarkah? Cek di Sini

Pada layarnya, handphone Oppo K12 ini memakai layar Amoled dengan resolusi Full HD+ 1080 x 2412 piksel, dengan ukuran 6,7 inci, serta didukung oleh refresh rate 120Hz untuk pengalaman visual yang halus.

Performanya ini juga dijamin dengan sistem operasional Android 14 serta prosesor Qualcomm Snapdragon 7 Gen 3 serta teknologi fabrikasi 4nm.

Mengenai penyimpanannya, Oppo K12 punya varian RAM berkapasitas 8GB atau 12GB, dengan pilihan internal penyimpanan antara 256GB atau 512 GB, yang didukung oleh teknologi penyimpanan FS 3.1.

Pada sektor fotografinya, Oppo K12 ini telah dilengkapi dengan dual kamera belakang 50MP serta 8MP, dengan kamera depan 16MP untuk hasil foto dan video yang memukau.

BACA JUGA:Handphone Gaming Generasi Baru, Asus ROG Ally X Bakal Rilis, Cek Harga dan Spek Unggulnya

Fitur keamanannya juga seperti fingerprint sensor yang terintegrasi pada layar dan sensor Kompas yang memberikan tambahan nilai bagi pengguna Oppo K12.

Selain itu juga, handphone ini diklaim telah ditenagai dengan baterai berkapasitas besar 5.500mAh yang didukung oleh fitur pengisian daya cepat 100W, yang mana mampu mengisi baterai dari 1 hingga 100 persen hanya dalam waktu 27 menit.

Mengenai harga, handphone Oppo K12 ini menawarkan harga sekitar 250 Euro yang jika dirupiahkan berkisar Rp4,3 jutaan.

Kombinasi fitur yang unggul dengan harga murah ini, membuat Oppo K12 menjadi pilihan menarik untuk mereka yang sedang mencari handphone dengan performa serta kualitas terbaik.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: