Informasi Penting Bagi Orang Tua, Ini Manfaat dan 4 Cara Edukasi Kesehatan Reproduksi Remaja
Informasi Penting Bagi Orang Tua, Ini Manfaat dan 4 Cara Edukasi Kesehatan Reproduksi Remaja--Freepik com
LINGGAUPOS.CO.ID - Bagi para orang tua yang mempunyai anak remaja, simak informasi penting berikut ini. Harus dipahami jika anak memerlukan informasi seputar edukasi kesehatan reproduksi remaja.
Sebab orang tua adalah salah satu sumber informasi yang terpercaya bagi anak-anak. Itulah sebabnya memberikan edukasi kesehatan reproduksi remaja menjadi tanggung jawab orang tua.
Sebaiknya bagi para orang tua pastikan anak-anak mendapatkan pemahaman yang tepat seputar kesehatan reproduksi.
Agar anak bisa melindungi diri sendiri dari risiko kejahatan seksual maupun penyakit yang mungkin terjadi akibat ketidaktahuan akan kesehatan reproduksi.
BACA JUGA:Intip 4 Rekomendasi Handphone Terbaik 2024 dengan Kamera 108MP, Cek Harga Mulai Rp2 Jutaan
Manfaat Edukasi Kesehatan Reproduksi Remaja
Dikutip LINGGAUPOS.CO.ID dari berbagai sumber pada Minggu, 12 Mei 2024. Berikut ini manfaat edukasi kesehatan reproduksi remaja :
Manfaat Bagi Orang Tua
Dengan pemahaman yang cukup, kemampuan dan kepercayaan diri anak, hal ini akan memberikan ketenangan pada orang tua dalam melepas anaknya bergaul dengan teman seumuran anak, baik di lingkungan rumah maupun di sekolah.
Manfaat Bagi Anak
Bagi si anak, ia merasa beruntung mendapatkan kepercayaan dari orang tuanya dan jadi ajang pembuktian bahwa dirinya sudah cukup dewasa untuk bersikap dan punya cara tersendiri dalam melindungi dirinya terhadap ancaman pelecehan seksual.
Anak yang sudah mendapatkan edukasi kesehatan reproduksi remaja akan bisa menyampaikan informasi tersebut kepada teman sebayanya, sehingga anak turut berkontribusi melindungi dan menurunkan risiko kejahatan seksual yang mungkin terjadi dalam lingkaran pergaulannya.
Cara Edukasi Kesehatan Reproduksi Remaja
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: