Ciptakan Lapas Bersih Dari Sampah, Lapas Narkotika Kelas IIA Muara Beliti Lakukan Daur Ulang Sampah Plastik

Ciptakan Lapas Bersih Dari Sampah, Lapas Narkotika Kelas IIA Muara Beliti Lakukan Daur Ulang Sampah Plastik

Lapas Narkotika Kelas IIA Muara Beliti melakukan daur ulang sampah plastik.-Foto: Humas Lapas Narkotika Kelas IIA Muara Beliti-

MUSI RAWAS, LINGGAUPOS.CO.ID - Sampah plastik merupakan momok permasalahan baik bagi masyarakat umum, tak terkecuali juga menjadi masalah yang serius bagi Lembaga Pemasyarakatan Narkotika Kelas IIA Muara Beliti. 

Berangkat dari permasalahkan ini, Lapas Narkotika melakukan inovasi dengan pengelolaan sampah di dalam Lapas. 

Hal ini dengan melakukan daur ulang atau pemanfaatan sampah menjadi produk yang lebih bermanfaat.

Bertempat di kegiatan kerja, Lapas memberikan fasilitas dan pembinaan kepada WBP untuk mengumpulkan sampah plastik yang ada di lingkungan lapas kemudian dilakukan daur ulang dengan menggunakan mesin pencacah plastik. 

BACA JUGA:Apel Siaga 3+1 Berantas Halinar, Kalapas Narkotika Kelas IIA Muara Beliti Sampaikan Pentingnya Sinergitas

BACA JUGA:Penuhi Minat Olahraga WBP, Lapas Narkotika Kelas IIA Muara Beliti Bagikan Kaos Olahraga kepada WBP

Hasil dari cacah plastik kemudian dikeringkan dan di kirim ke pengepul dengan nilai jual yang lebih serta dapat menunjang PNBP bagi lapas. Kegiatan Ini merupakan peluang usaha bagi wargabinaan dan sekaligus memberikan dampak yang positif bagi lingkungan.

Kalapas Narkotika Kelas IIA Muara Beliti, Ronald Heru Praptama mengatakan produk hasil daur ulang sampah ini bisa terus dikembangkan dan bisa mewujudkan Lapas  Zero Waste. 

Beliau berharap pengalaman Warga Binaan dalam mengelola Sampah dapat diubah menjadi sumber daya yang berharga dan berkontribusi pada keberlanjutan lingkungan, serta hal ini semoga bisa tetap dilakukan ketika telah kembali ke masyarakat nantinya selepas menjalani masa pidana.

"Kami membekali mereka (WBP) supaya bisa memanfaatkan sampah daur ulang, sampah sampah plastik yang tidak terpakai yang sejatinya kita bisa gunakan untuk didaur ulang menjadi sesuatu yang bermanfaat,"katanya.

BACA JUGA:Tertibkan Sarpras, Lapas Narkotika Kelas IIA Muara Beliti Membuat Kantin Pujasera

BACA JUGA:Penuhi Hak WBP, Lapas Narkotika Kelas IIA Muara Beliti Bagikan Matras Baru Kepada Warga Binaan

Kemudian, dengan dibantu mesin pencacah sampah ini, bisa membantu mengurangi penumpukan sampah plastik yang ada di dalam lapas serta dapat menjadi pelatihan bagi WBP,"tutupnya.(*)

Dapatkan update berita LINGGAUPOS.CO.ID di platform media sosial, dengan klik LINK INI 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: