Kabar Baik Bagi Honorer, Tahun 2024 PPPK Bakal Lulus 100 Persen: Tes Hanya Formalitas Saja

Kabar Baik Bagi Honorer, Tahun 2024 PPPK Bakal Lulus 100 Persen: Tes Hanya Formalitas Saja

Kabar Baik Bagi Honorer, Tahun 2024 PPPK Bakal Lulus 100 Persen: Tes Hanya Formalitas Saja--instagram: azwaranas.a3

LINGGAUPOS.CO.ID - Kabar gembira bagi honorer, tahun 2024 tes PPPK bakal lulus 100 persen, Pemerintah katakana jika tes hanya formalitas saja, begini penjelasannya.

Kabar gembira bagi para pekerja honorer yaitu pada 2024 nanti 100 persen tenaga honorer bakal diangkat menjadi Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK).

Bahkan dikatakan bahwa meskipun ada seleksi atau tes penerimaan Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) namun tes hanya formalitas saja.

Hal tersebut disampaikan oleh Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (Menteri PANRB) Abdullah Azwar Anas.

BACA JUGA:Mengapa Ramadan 2024 Suhu Menjadi Panas, ini Penjelasan BMKG Sumatera Selatan

Azwar Anas memastikan jika tenaga honorer menjadi Aparatur Sipil Negara (ASN/PNS), ia menyebutkan bahwa tes yang dilakukan para honorer hanya formalitas saja.

Pernyataan itu ia sampaikan pada saat rapat kerja dengan Komisi II DPR RI, pada Rabu 13 Maret 2024.

“Soal tes tadi bapak-bapak sekalian, itu hanya formalitas, 100 persen mereka diterima,” ujar Azwar Anas

Bahkan ia mengatakan bahwa tes itu hanya digunakan untuk mendata ulang, “jadi sekali lagi tes ini formalitas untuk mendata ulang, jadi 100 persen diterima,” lanjutnya.

BACA JUGA:Idul Fitri 2024, Pemudik Belum Bisa Lalui Tol Palembang Jambi, Masih 7 Jam Kalau Tidak Macet

Seperti mengutip pada video yang diunggah oleh instagram @fkhn_indonesia, yang dikutip pada Jumat, 15 Maret 2024, video singkat yang menampilkan pernyataan Azwar Anas pada saat sidang rapat kerja.

Sementara itu, seperti yang diketahui bahwa sebanyak 2,3 juta tenaga honorer tahun 2024 yang masih menunggu pengangkatan menjadi PPPK di tahun ini.

Adapun 600 ribu diantaranya telah mengikuti tes CASN pada tahun 2023 lalu namun masih mengulangi tes ulang di tahun 2024 ini.

Tenaga honorer yang diangkat menjadi PPPK dibagi menjadi dua bagian yakni PPPK penuh waktu dan PPPK paruh waktu.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: