Warga Gaza Salat Tarawih Pertama di Reruntuhan Masjid Tanpa Adanya Lampu, Pemandangan Haru dan Luar Biasa

Warga Gaza Salat Tarawih Pertama di Reruntuhan Masjid Tanpa Adanya Lampu, Pemandangan Haru dan Luar Biasa

Warga Gaza Salat Tarawih Pertama di Reruntuhan Masjid Tanpa Adanya Lampu, Pemandangan Haru dan Luar Biasa--abdallah_alattar1999

GAZA, LINGGAUPOS.CO.ID - Warga GAZA melaksanakan salat tarawih pertama di reruntuhan Masjid tanpa adanya lampu, menampilkan pemandangan haru sekaligus luar biasa.

Menyambut bulan suci Ramadan salah satu bulan yang dinanti-nantikan oleh umat muslim di seluruh dunia termasuk di Gaza, Palestina.

Namun, dalam video yang beredar di media sosial meskipun kondisi di Gaza, Palestina masih begitu hancur hal itu lantas tak membuat muslim disana menghentikan niatnya untuk salat tarawih di bulan Ramadan.

Meskipun dalam kondisi yang seadanya, bahkan bentrokan dan kelaparan masih menjadi bayang-bayang warga Gaza di hari pertama Ramadan.

BACA JUGA:Pilihan Terbaik HP Vivo Terbaru di 2024, Cek Harga, Fitur dan Spesifikasi!

Dalam beberapa video yang tersebar di media sosial memperlihatkan, warga Gaza tampak melakukan salat tarawih di antara reruntuhan.

Sejumlah warga melaksanakan tarawih di dekat runtuhan Masjid Al-Farouq di kota Rafah, jalur Gaza bagian Selatan.

Bahkan, kondisi di sekitar mereka tampak gelap gulita, tidak adanya penerangan yang memadai di Negara yang selalu diserang zionis Israel itu.

Terlihat, waktu melaksanakan salat tarawih mereka tampak memanfaatkan cahaya dari kendaraan yang tersisa untuk menjadi alternatif penerangan.

BACA JUGA:Menantu Jokowi, Erina Gudono Masuk Bursa Calon Bupati Sleman 2024

Namun, meski dalam keadaan yang terlihat gelap dan kondisi masjid yang hancur, mereka para warga yang ada disana tetap bisa melaksanakan salat tarawih dengan khusyu.

Beberapa dari mereka terlihat ada yang salat sembari duduk di kursi lantaran kondisi tubuh yang tak memungkinkan.

Seperti melihat pada unggahan instagram @rmntv_official, yang dikutip pada Senin 12 Maret 2024 yang menampilkan suasana salat tarawih pertama di Gaza.

Dalam video itu terlihat suasana yang gelap gulita di dalam masjid yang runtuh tetapi ramai oleh jamaah yang sedang melaksanakan salat tarawih.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: