Pendaftaran Mudik Gratis Kementerian Perhubungan Dibuka, Cek di Sini Jadwal Keberangkatannya

Pendaftaran Mudik Gratis Kementerian Perhubungan Dibuka, Cek di Sini Jadwal Keberangkatannya

Bagi kamu yang akan mudik tapi masih belum tahu mau naik transportasi apa, bisa banget nih ikutan program pemerintah untuk daftar mudik gratis.-Tangkap Layarins-instagram Kemenhub RI

LINGGAUPOS.CO.ID - Pendaftaran mudik gratis program Kementrian Perhubungan Republik Indonesia (Kemenhub RI) mulai dibuka, Senin, 4 Maret 2024.

Bagi kamu yang akan mudik tapi masih belum tahu mau naik transportasi apa, bisa banget nih ikutan program pemerintah untuk daftar mudik gratis.

Kementerian Perhubungan mengadakan program ini buat mengantisipasi lonjakan masyarakat yang pengen mudik naik kendaraan pribadi terutama motor.

Dikutip LINGGAUPOS.CO.ID dari website resmi dephub.go.id pada Senin, 4 Maret 2024, Kemenhub RI bakal mengangkut juga sepeda motor pemudik secara gratis. Tujuannya agar bisa digunakan bermobilitas di lokasi tujuan.

BACA JUGA:Demo di Pintu Masuk KPU Musi Banyuasin Ricuh, 2 Pria Diamankan, Pleno Rekapitulasi Suara Pemilu 2024 Ditunda

Juru Bicara Kementerian Perhubungan, Adita Irawati, bilang sebaiknya masyarakat enggak mudik pakai motor mengingat potensi bahaya kecelakaannya sangat tinggi.

“Kami mengajak masyarakat bergabung dalam program mudik gratis yang diselenggarakan Kementerian Perhubungan. Selain penumpang, sepeda motornya juga akan kami angkut secara gratis, sehingga bisa digunakan untuk bermobilitas di tempat tujuan,” terang Juru Bicara Kementerian Perhubungan Adita Irawati.

Program mudik gratis tersedia melalui jalur darat, laut serta kereta api dan digelar di beberapa titik simpul transportasi.

Kamu bisa daftar melalui https://mudikgratis.dephub.go.id/, pilih mode transportasi, isi form dan data diri kamu.

BACA JUGA:Elite Partai Golkar Mendukung Rencana Soeharto Jadi Pahlawan Nasional, Mekeng: Secara Pribadi, Saya Setuju

Berikut jadwal Mudik Gratis Program Kemenhub RI:

1. Mudik gratis dengan bus dan truk:

- Tanggal pendaftaran: 5 Maret 2024 hingga 3 April 2024 (via Mitra Darat)

- Tanggal keberangkatan arus mudik: 5 April 2024 hingga 7 April 2024

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: