3 Bulan Berlalu, Uang Satu Kresek yang Ditemukan di Aceh Besar Belum Ada Pemiliknya

3 Bulan Berlalu, Uang Satu Kresek yang Ditemukan di Aceh Besar Belum Ada Pemiliknya

3 Bulan Berlalu, Uang Satu Kresek yang Ditemukan di Aceh Besar Belum Ada Pemiliknya--Pixabay.com

ACEH BESAR, LINGGAUPOS.CO.ID - 3 bulan sudah berlalu, sementara uang satu kresek yang ditemukan di ACEH Besar ini belum ada pemiliknya. 

Penemuan uang satu kresek yang ditemukan pada 30 Oktober 2023 yang terjatuh di kawasan gampong setempat, hingga kini mau 3 bulan belum ada pemiliknya.

Uang pecahan seratus ribu dan 50 ribu itu, yang tidak disebutkan total jumlahnya itu kini masih tersimpan rapi di brankas desa.

Seperti mengutip dari instagram @infobandaaceh, yang dikutip pada Rabu, 17 Januari 2024, dalam unggahan tersebut disebutkan jika uang satu kresek yang ditemukan belum ada pemiliknya.

BACA JUGA:PLN UP3 akan Berdiri di Lubuk Linggau, Pj Walikota : Semakin Memudahkan dan Mempercepat Layanan

“Sudah tiga bulan, uang satu kresek yang ditemukan di Aceh besar belum ada pemiliknya,” Tulis keterangan unggahan foto tersebut.

Diberitakan sebelumnya, bahwa Budi Azwar, warga Gampong Miruek Taman, Kecamatan Darussalam, Aceh Besar dikejutkan dengan adanya sekantong uang pecahan Rp100 ribu dan Rp50 ribu. Yang terjatuh di jalan kawasan Gampong setempat.

Temuan uang dalam kantong kresek itupun dibenarkan oleh Keuchik Miruek Taman, yakni Ulyani, ia mengatakan, bahwa Budi menemukan uang tersebut ketika sedang membersihkan sampah di kawasan jalan berdekatan dengan Masjid Darul Hasani.

“Iya benar, beliau ada menemukan uang terjatuh di kawasan itu. Saat ditemukan, uang tersebut dalam kondisi basah," Ujarnya.

BACA JUGA:Divonis 13 Tahun, ini Kata Orang Tua Siswa yang Ketapel Guru di Rejang Lebong

Meski awalnya, Budi mengira itu adalah uang palsu. Namun, setelah melakukan pengecekan secara saksama, diketahui bahwa uang tersebut adalah asli dan dalam kondisi basah akibat terkena hujan.

Setelah mendapati uang tersebut, Budi langsung melaporkan kepada ketua Pemuda dan Perangkat gampong.

Kemudian Keuchik Ulyani selanjutnya memberi himbauan bagi siapapun yang merasa kehilangan uang dan terjatuh di kawasan Gampong Miruk Taman dapat menghubungi perangkat desa setempat.

“Bagi yang merasa kehilangan harap melapor kepada: Keuchik No HP:  0811680015. Sekdes No HP: 081269652470 3. Atau Ketua Pemuda No HP: 081360275156,” ujarnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: