Buka Coffee Shop Bukan Hanya Modal Saja! Cek 8 Tipsnya di Sini
8 tips buka coffee shop yang harus Anda perhatikan.--ottencoffee.co.id
BACA JUGA:3 Tips Aman Minum Kopi Bagi yang Memiliki Asam Lambung
Pembukuan dan laporan akan memudahkan kamu mengontrol segala hal yang melibatkan finansial.
Dengan hadirnya akuntan, kamu tak perlu repot lagi memikirkan urusan finansial yang tentunya tak bisa dianggap enteng karena merupakan hal inti yang memengaruhi berhasilnya gerai kopi yang kelak akan kamu dirikan.
Jika kamu menekan budget untuk menyewa jasa seorang akuntan, kamu bisa belajar menjadi akuntan.
Jadilah akuntan untuk kafe kamu sendiri tapi sebelumnya harus benar-benar belajar dari mereka yang sudah ahli.
5. Pendanaan
Buka coffee shop tentunya memerlukan dana yang tidak sedikit.
Jika kamu telah memiliki modal yang cukup, mungkin masalah dana awal bukanlah hal yang besar.
Tapi jika kamu ingin mendirikan gerai dengan investor atau teman-teman, masalah pendanaan harus dibicarakan matang-matang.
BACA JUGA:7 Tips Budidaya Kopi Agar Cepat Berbuah dan Buahnya Lebat
Buatlah perjanjian sebelum bisnis berjalan dan aegala sesuatu yang menyangkut bisnis harus berasaskan terus terang agar tak menimbulkan hal-hal kurang menyenangkan di kemudian hari.
Sebelum menghabiskan tabungan Anda, Anda harus tahu bahwa untuk enam bulan ke depan kafe kamu mungkin belum menghasilkan keuntungan.
Segala usaha yang baru dirintis biasanya merugi dulu pada awalnya.
Untuk itu sangat disarankan kamu memiliki tabungan yang cukup menghidupi kamu sampai enam bulan ke depan. Karena kamu pasti tidak mau hidupmu terganggu secara finansial gara-gara bisnis ini belum menghasilkan.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: