Ketua KPU Lubuklinggau Masih Diamankan di Polres PALI, Begini Kondisinya

Ketua KPU Lubuklinggau Masih Diamankan di Polres PALI, Begini Kondisinya

Ketua KPU Lubuklinggau Topandri--

PALI, LINGGAUPOS.CO.ID – Ketua Komisi Pemilihan Umum (KPU) Lubuklinggau Topandri sampai dengan Rabu 27 Desember 2023 masih diamankan di Polres Penukal Abab Lematang Ilir (PALI).

Topandri diamankan  berkaitan kasus kecelakaan lalul intas yang melibatkan mobil yang dikemudikannya, dengan sepeda motor bonceng tiga.

Peristiwa kecelakaan tersebut terjadi Minggu, 24 Desember 2023 di jalan Benakat Minyak Kecamatan Talang Ubi Kabupaten PALI, Provinsi Sumatera Selatan. 

Kedua korban yang tewas masing-masing atas nama Citra Kirana (13) dan adiknya Aura (7) warga Desa Sungai Baung Kecamatan Talang Ubi Kabupaten PALI. 

BACA JUGA:Tabrak Kakak Adik Hingga Tewas di PALI, Ketua KPU Lubuklinggau Tidak Ditahan, Begini Penjelasan Polisi

Sementara satu korban lagi masih menjalani perawatan di rumah sakit Kota Palembang atas nama Bening (14) warga yang sama.

Saat dihubungi LINGGAUPOS.CO.ID, Rabu 27 Desember 2023, Topandri mengaku masih berada di Polres PALI.

“Aku masih diamankan di Polres PALI,” jelasnya ketika dihubungi.

Ia menjelaskan bahwa saat terjadi kecelakaan, ia sedang dalam perjalanan pulang dari Palembang menuju Lubuklinggau.

BACA JUGA:Kakak Adik di Pali Tewas Ditabrak Mobil Ketua KPU Lubuklinggau, Begini Kejadiannya

“Saya baru pulang dari Klaten cek surat suara. Kemudian pulang bersama keluarga yang habis liburan,” jelasnya.

Jadi saat itu di dalam mobil, Topandri mengemudi, kemudian istrinya duduk di depan sisi kiri. Sementara dua anaknya di kursi tengah.

Setelah kejadian dijelaskan Topandri, anak dan istrinya diurus oleh kerabatnya yang ada di PALI.

Begitu juga dengan para korban, bahkan membawa salah satu korban ke Palembang, adalah kerabatnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: