Tanaman Hias Jenggot Musa Memiliki Warna Putih Seperti Uban, ini 3 Cara Merawatnya

Tanaman Hias Jenggot Musa Memiliki Warna Putih Seperti Uban, ini 3 Cara Merawatnya

Tanaman hias gantung jenggot musa.--@channelzamroni

LINGGAUPOS.CO.ID - Tanaman hias jenggot musa berupa helaian dan berwarna putih seperti uban sehingga penampilannya inilah yang membuatnya dikenal dengan Tanaman hias jenggot musa.

Tanaman hias jenggot musa memiliki karakter yang unik dan menarik yakni panjang menjuntai.

Tanaman hias jenggot musa memiliki bunga kecil berwarna kuning kehijauan atau kuning pucat yang membuatnya terlihat estetik.

Memiliki bentuk seperti janggut yang menjuntai ke bawah, membuat orang Indonesia menyebutnya sebagai jenggot musa. 

BACA JUGA:Ini 5 Fungsi Tanaman Hias, Salahsatunya Dapat Menciptakan Peluang Bisnis

Di Indonesia, tanaman ini sering dijadikan sebagai tanaman hias gantung.

Tanaman ini merupakan spesies dari genus Tillandsia dan termasuk dalam keluarga Bromeliaceae.

Tanaman ini juga dikenal dengan nama jenggot Kakek, Tillandsia Trichoides, dan Renealmia Usneoides.

Dilansir dari Cybext Kementerian Pertanian RI, berikut ini 3 cara menanam jenggot musa.

BACA JUGA:Mitos atau Fakta, 5 Benda Bawa Keberuntungan, Tanaman Hias Hingga Cicak Ekor Dua

Penanaman

Tanaman jenggot musa tidak memerlukan media tanam karena tanaman ini tidak mempunyai akar aerial, sehingga bisa digantung atau ditempel. 

Tanaman hias jenggot musa ini disarankan diletakkan di tempat yang tinggi karena akan tumbuh menjuntai dengan cantik. 

Tanaman hias jenggot musa ini juga sangat cocok dibudidayakan di lahan sempit. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: