Efek Positif Jika Tol Palembang – Bengkulu Sudah Jadi, Lubuklinggau Juga Mendapatkan Imbasnya

Efek Positif Jika Tol Palembang – Bengkulu Sudah Jadi, Lubuklinggau Juga Mendapatkan Imbasnya

Tol Palembang-Bengkulu.--

BENGKULU, LINGGAUPOS.CO.ID – Keberadaan jalan tol Palembang – Bengkulu akan memberikan dampak positif bagi daerah yang dilaluinya, termasuk Lubuklinggau.

Dampak positif itu, seperti jarak tempuh antar daerah semakin cepat. Dari Lubuklinggau ke Palembang, diperkirakan hanya membutuhkan waktu 3 jam.

Karena jalan tol Palembang ke Lubuklinggau jaraknya 297 km, dengan rincian Palembang - Indralaya (63,5 km), Simpang Indralaya – Muara Enim (119 km) dan Muara Enim – Lubuklinggau (114,5 km).

Kalau berkendara rata-rata kecepatan 100 km/jam, maka jarak tempuh Lubuklinggau ke Palembang hanya 3 jam, sementara saat ini rata-rata butuh waktu 7 sampai 8 jam.

BACA JUGA:Ini Jadwal Pembangunan Tol Lubuklinggau, yang Hubungkan Palembang dengan Bengkulu

Begitu juga ke dari Lubuklinggau ke Bengkulu, karena jalan tol panjangnya 95,8 km. Yang bisa ditempuh hanya 1 jam dengan kecepatan mobil rata-rata 100 km/jam.

Sementara itu, Pakar Ekonomi Universitas Bengkulu (Unib) Prof. Lizar Alfansi, SE, MBA, Ph.D juga menjelaskan dampak positif lainnya.

Menurutnya, akan memberikan dampak positif terutama sektor ekonomi. “Akan muncul kawasan baru di sekitar pintu masuk dan keluar tol,” katanya.

“Para pengembang akan membuat perumahan yang dekat dengan akses jalan tol. Aktivitas bisnis UMKM di sekitar jalan tol juga akan meningkat, tentu ini akan mendorong pertumbuhan ekonomi pelaku UMKM,” jelasnya dikutip dari bengkuluprov.go.id.

BACA JUGA:Tol Betung – Tempino Mulai Dibangun, ini Wilayah yang Dilintasi

Kemudian ditambahkannya, biaya logistik akan jauh lebih rendah, Karena arus barang dan jasa antar daerah di Sumatera Selatan dan Bengkulu akan lebih tinggi.

“Para pelaku ekonomi di Sumatera Selatan akan menjadikan Pulai Baai sebagai salah satu pelabuhan eksport produk mereka. Sebaliknya, produk pertanian Bengkulu pun akan mencapai pasar Sumsel, Jambi, dan Lampung dengan lebih cepat dan tentunya lebih murah,” tambahnya.

Lizar yakin dengan akses transportasi yang lebih mudah tersebut, dampak positif lainnya juga mendorong perkembangan pariwisata. Akan lebih banyak pelancong yang datang terutama dari daerah tetangga.

“Untuk jangka panjang akan mendatangkan lebih banyak wisatawan ke Bengkulu, sebut saja dari daerah tetangga kita Sumsel dan Jambi,” katanya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: