Gawat, Janjian Bertemu Teman Facebook, Remaja di Lubuklinggau Malah Dibegal

Gawat, Janjian Bertemu Teman Facebook, Remaja di Lubuklinggau Malah Dibegal

Lokasi pembegalan remaja di Kota Lubuklinggau saat akan bertemu teman Facebook, Kamis 27 April 2023.-Dokumen-linggaupos.co.id

LUBUKLINGGAU, LINGGAUPOS.CO.ID  - Kawanan begal beraksi di Jalan Lingkar Selatan, Kota Lubuklinggau, Kamis 27 April 2023 malam. Tepatnya dekat SMA Negeri 5 Lubuklinggau Kelurahan Mesat Seni, Kecamatan Lubuklinggau Timur II. 

Terduga pelaku diketahui berjumlah 5 orang berhasil membawa kabur satu unit motor dan HP milik remaja di Kota Lubuklinggau atas nama Eki Sanjaya (18). 

Kejadian menimpa warga Jalan Vioner, RT 03 Kelurahan Air Kuti, Kecamatan Lubuklinggau Timur I, Kota Lubuklinggau itu telah dilaporkan ke Polsek Lubuklinggau Timur. 

Data dihimpun LINGGAUPOS.CO.ID, kronologis kejadian bermula korban janjian akan bertemu dengan seseorang yang berkenalan di facebook. 

BACA JUGA:Begal dari Rejang Lebong yang Bikin Cacat Warga Lubuklinggau, Kisahnya Mirip Parodi, Berikut Ceritanya

Kamis, 27 April 2023 sekira pukul 21.00 WIB korban berangkat dari rumah melintas di Jalan Lingkar Selatan.

Saat tiba di dekat SMA Negeri 5 Lubuklinggau, korban dihadang 5 orang menggunakan senjata tajam (Sajam). 

Setelah berhasil menghentikan motor korban, terduga pelaku mengancam menggunakan Sajam. 

Selanjutnya merampas motor dan HP milik korban. 

BACA JUGA:Selain Lubuklinggau, ini Lokasi Persembunyian Ronaldo, Begal yang Viral se-Indonesia

Atas kejadian tersebut korban mengalami kerugian satu unit honda Scoopy Nopol B 5109 FAP, warna hitam.

Lalu satu unit Hp Vivo Y125 warna hitam ada kotak dan satu unit HP Vivo Y12 warna hitam tanpa kotak.

Kapolres Lubuklinggau AKBP Harissandi, melalui Kapolsek Lubuklinggau Timur AKP Sugito mengaku baru menerima laporan kejadian pembegalan dialami korban secara lisan Kamis, 27 April 2023 malam. 

"Ada laporan di polsek semalam. Berhubung motornya surat hanya STNK saja, jadi secara lisan sudah kami terima laporannya," kata Kapolsek saat dikonfirmasi Jumat 28 April 2023. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: