Liburan Idul Fitri ke Bengkulu, ini Daftar Tempat Wisata yang Wajib di Kunjungi

Liburan Idul Fitri ke Bengkulu, ini Daftar Tempat Wisata yang Wajib di Kunjungi

Rumah Pengasingan Soekarno di Bengkulu-bengkuluprov.go.id-

BENGKULU, LINGGAUPOS.CO.ID – Mengisi waktu liburan Idul Fitri ke BENGKULU, adalah pilihan yang tepat.
Karena banyak lokasi wisata yang bisa didatangi di beberapa Kota dan Kabupaten di Provinsi BENGKULU.

Wilayah Provinsi Bengkulu, memiliki bentang alam yang lengkap, mulai dari perbukitan dan pegunungan, pantai, lembah dan persawahan.

Wisatawan yang ingin menikmati lokasi yang sejuk dengan bentang alam perbukitan dan pegunungan, bisa memilih berwisata ke Kabupaten Rejang Lebong dan Kepahiang.

Namun yang ingin ke pantai bisa ke Kota Bengkulu, dan beberapa kabupaten yang berada di pesisir.

BACA JUGA:Pemerintah Imbau Pemudik Hati-hati di Tempat Wisata, Kecelakaan Tertinggi di Tempat Wisata

Dikutip LINGGAUPOS.CO.ID dari bengkuluprov.go.id, berikut tempat wisata yang bisa dikunjungi di Provinsi yang juga dikenal dengan Bunga Rafflesia Arnoldii ini.

1. Pantai Panjang

Lokasi Pantai Panjang yang sangat strategis, membuatnya selalu ramai oleh wisatawan.

Jika dari pusat Kota Bengkulu, hanya perlu waktu tempuh sekitar 15 menit dengan jarak sekitar 3 KM agar sampai ke pantai ini.

Pantai dengan air yang jernih dan pasir putih halus ini membentang sepanjang 7 KM.

BACA JUGA:Mengenalkan Wisata dan Keramahan Warga Lewat East Java Journey 2023

Pantai ini menjadi berbeda dengan pantai lainnya karena hampir di sepanjang pantai dipenuhi oleh pohon pinus dan cemara yang menambah kesejukan suasana.

Di Pantai Panjang tersedia berbagai macam fasilitas di sepanjang pantai.

Selain duduk-duduk santai di pinggir pantai dan mengambil foto indah, pengunjung juga bisa menikmati fasilitas olahraga seperti jogging track, voli pantai, berenang, dan penyewaan sepeda.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: