Simak, Doa-Doa Menyambut Ramadhan 2023, ini Bacaan dan Artinya
Doa-Doa Menyambut Ramadhan 2023, Simak Bacaan dan Artinya ilustrasi berdoa-Pixabay---
JAKARTA, LINGGAUPOS.CO.ID - Ramadhan 2023 akan tiba dalam hitungan hari. Untuk menyambutnya, umat Islam pasti sudah menyiapkan banyak hal, termasuk menjaga stamina dan mungkin juga sudah merencanakan menu berbuka dan sahur untuk puasa.
Selain itu, dianjurkan kepada umat islam untuk lebih banyak membaca doa menyambut Ramadhan.
Berdasarkan kalender masehi bulan Puasa Ramadhan 2023 akan jatuh sekira 22 atau 23 Maret 2023.
Namun pemerintah masih melakukan Sidang Isbat terlebih dahulu untuk menentukan awal Ramadhan.
Ramadhan merupakan bulan suci bagi umat Islam di seluruh dunia, termasuk di Indonesia.
Kehadiran bulan Ramadhan, telah ditunggu-tunggu kaum muslimin lantaran sangat mulia untuk memperbanyak amalan baik yang diajarkan Rasulullah SAW.
Bahkan Rasulullah SAW semasa hidupnya menjadi salah satu yang sangat menunggu kehadiran Ramadhan.
Rasulullah SAW menyambut Ramadhan dengan mempersiapkan diri agar bisa maksimal beribadah di bulan penuh keberkahan tersebut.
BACA JUGA:Dua Warga Lubuklinggau Pembobol Kartu Kredit Divonis Berbeda, Lebih Ringan dari Tuntutan Jaksa
Di antaranya, Rasulullah memunajatkan doa-doa menyambut Ramadhan.
Atas dasar itu, Imam al-Nawawi dalam al-Majmu’ Syarah al-Muhadzdzab mensunnahkan membaca doa ketika melihat hilal atau mengetahui tanda awal Ramadhan:
يستحب أن يدعو عند رؤية الهلال بما رواه طلحة بن عبيد الله رضي الله عنه أن النبي صلى الله عليه وسلم كان إذا رأى الهلال قال اللهم أهله علينا باليمن والإيمان والسلامة والإسلام ربي وربك الله
"Allâhumma ahillahu ‘alainâ bil yumni wal îmani was salâmati wal islâm. Rabbî wa rabbukallâh"
Artinya, “Ya Allah jadikanlah hilal (bulan) ini bagi kami dengan membawa keberkahan, keimanan, keselamatan, dan keislaman. Tuhanku dan Tuhanmu (wahai bulan) adalah Allah.”
Doa ini dianjurkan ketika melihat hilal sebagaimana dikisahkan Thalhah Ibn ‘Ubaidillah bahwa Nabi SAW saat melihat hilal membaca doa di atas.
Hadis di atas diriwayatkan oleh Imam al-Tirmidzi dan masih banyak hadis lain yang menjelaskan do’a Nabi SAW ketika masuk Ramadhan atau melihat hilal.
Berdasarkan hadis tersebut, disunnahkan membaca do’a yang dilafalkan Nabi itu ketika melihat hilal Ramadhan atau setelah diumumkan bulan Ramadhan telah tiba.
BACA JUGA:Setelah Kapolda Jambi Berhasil Dievakuasi, Kapolda Sumsel Langsung Datangi Polres Muratara, Ada Apa?
Dengan membaca do’a tersebut, harapannya umur kita dipanjang oleh Allah SWT, sehingga dapat menjalankan ibadah puasa sebulan penuh dalam keadaan beriman dan dikarunia kesehatan
Selain memunajatkan doa menyambut Ramadhan itu, doa lainya juga diajarkan untuk kaum muslimin.
Diketahui, pada tahun ini bulan suci Ramadhan 2023 dilaksanakan sekira bulan Maret 2023.
Sesuai kalender masehi, bulan Puasa Ramadhan 2023 akan jatuh sekira 22 atau 23 Maret 2023.
Nantinya, pemerintah melakukan Sidang Isbat untuk menentukan awal Ramadhan tersebut.
Adapun doa-doa menyambut Ramadhan 2023 sebagaimana yang dicontohkan Rasulullah SAW, di antaranya sebagai berikut:
- Doa agar kita disampaikan ke bulan Ramadhan
اللَّهُمَّ بَارِكْ لَنَا فِى رَجَبٍ وَشَعْبَانَ وَبَلِّغْنَا رَمَضَانَ
Artinya : “Ya Allah, berkahilah kami di bulan Rajab dan Sya’ban, dan sampaikanlah (umur) kami kepada bulan Ramadhan.”
- Doa ketika melihat hilal
اللهم أهله علينا باليمن والإيمان والسلامة والإسلام ربي وربك الله
"Allâhumma ahillahu ‘alainâ bil yumni wal îmani was salâmati wal islâm. Rabbî wa rabbukallâh"
Artinya: “Ya Allah jadikanlah hilal (bulan) ini bagi kami dengan membawa keberkahan, keimanan, keselamatan, dan keislaman. Tuhanku dan Tuhanmu (wahai bulan) adalah Allah.”
- Doa permohonan
هِلالُ رُشْدٍ وَخَيْرٍ مرتين، آمَنْتُ بِالَّذِي خَلَقَكَ ثَلاث مرات، الْحَمْدُ لِلَّهِ الَّذِي ذَهَبَ بِشَهْرِ كَذَا ، وَجَاءَ بِشَهْرِ كَذَا
Artinya : “Bulan petunjuk dan kebaikan (2 kali). Aku beriman kepada Tuhan yang menciptakanmu (3 kali). Segala puji bagi Allah yang menghilangkan Bulan itu, dan mendatangkan Bulan ini,” (HR Abu Dawud).(*)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: disway.id