5 Menu Enak dan Sehat, Rekomendasi Makan Malam untuk Diet

 5 Menu Enak dan Sehat, Rekomendasi Makan Malam untuk Diet

Diet atau pola makan merupakan hal penting yang perlu diperhatikan.-instagram.com-

Meski diidentikkan sebagai makanan yang tinggi lemak dan tidak sehat, burger bisa dimodifikasi untuk menjadi menu yang sehat dan enak.

Burger Tahu Jamur adalah salah satu varian burger untuk vegan yang bisa dijadikan alternatif pengganti daging.

Dilansir dari laman Sayur Box, patty burger ini dibuat dari tahu yang telah dihancurkan dan jamur yang telah ditumis lalu dicampurkan dengan tepung bumbu, lada, dan garam serta disimpan ke dalam freezer selama 30 menit.

Patty tersebut dipanggang lalu disajikan seperti burger pada umumnya dengan roti, selada, tomat, mustard, saus sambal, dan ditutup lagi dengan roti.

BACA JUGA:Kejar Pelaku Pencurian Mobil Perawat RS Siloam Silampari, Tim Macan Cek CCTV dan ETLE

5. Ayam Panggang Rempah Air Fryer

Salah satu bahan masakan yang sering dihindari karena dianggap kurang sehat adalah minyak.

Namun kini terdapat teknologi yang memungkinkan orang untuk memasak tanpa minyak sama sekali, yaitu Air Fryer. Salah satu menu yang bisa dicoba dengan Air Fryer adalah Ayam Panggang Rempah.

Dilansir dari laman Royco, menu ini hanya memerlukan ayam utuh yang dipotong menjadi 4 bagian, lalu bumbu marinasi yang terdiri dari 4 siung bawang putih yang dihaluskan, 4 cm jahe yang diiris, 2 sdm kecap manis, 1 sdm minyak wijen, 2 sdm saus tiram, 1/2 sdm bumbu Bubuk lima rempah, 1 sdt kaldu ayam, 1 sdt garam, dan 1/4 merica putih bubuk.

Bumbu marinasi tersebut dicampur rata lalu dilumurkan ke daging ayam dan disimpan di dalam kulkas selama minimal 6 jam.

BACA JUGA:Buruh PT BSS di Muratara Berbuat Jahat pada Atasannya, Sempat Kabur ke Jambi, Ditangkap di Rumah Keluarga

Setelah itu panaskan Air Fryer pada suhu 180 derajat celcius dan masukkan daging ayamnya. Masak daging ayam selama 15 menit, balikkan daging ayam lalu masak lagi selama 5-10 menit.

Itulah beberapa pilihan makan malam untuk diet yang dapat kamu konsumsi. Jika kamu ingin membuat rencana diet yang benar, sebaiknya diskusikan dengan dokter spesialis gizi.*

 

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: