Suara Pejabat Ini Lebih Bagus dari Rhoma Irama, Tapi Pilih jadi PNS
Rhoma Irama bersama sahabatnya Heriyanto saat tampil di Lubuklinggau.-dokumen-Instagram Rhoma_official
LUBUKLINGGAU, LINGGAUPOS.CO.ID – Staf Ahli Bupati Musi Rawas Bidang Kemasyarakatan dan SDM H Heriyanto, ternyata memiliki suara emas.
Bahkan suara ayah dari dr Hummaira Attira Manda yang baru saja melangsungkan resepsi pernikahan dengan Ahmad Trio Prayudah S.Ak itu lebih bagus dari Rhoma Irama.
Hal ini diakui Raja Dangdut Indonesia H Rhoma Irama saat menghadiri resepsi pernikahan dr Hummaira Attira Manda dengan Ahmad Trio Prayudah S.Ak di Gedung Kesenian Kota Lubuklinggau, Sabtu, 14 Januari 2023.
“Sebetulnya suara Bung Heriyanto ini lebih bagus dari Rhoma Irama. Karena takut Rhoma Irama tidak ada Job jadi dia pilih jadi PNS,” ungkap Rhoma Irama sambil bercanda.
BACA JUGA:Ini Pesan Rhoma Irama untuk yang Jomblo di Lubuklinggau
Sebelumnya Rhoma Irama meminta H Heriyanto untuk tampil menyanyikan lagi diiringi Soneta Group dihadapan undangan yang hadir di resepsi pernikahan.
Heriyanto menyanyikan lagu ciptaan Rhoma Irama berjudul “Masya Allah” yang dipersembahkan untuk istrinya.
“Kayaknya nggak seru ini kalau tuan rumah tidak menyanyi. Kita panggil dulu bung Heriyanto,” kata Rhoma Irama.
Lagu “Masya Allah” ciptaan Rhoma Irama ini menurut Heriyanto pernah dinyanyikan 30 tahun lalu untuk mantan pacarnya yang saat ini menjadi istri.
BACA JUGA:Ada Penampilan Seni dalam Perayaan Imlek di Lubuklinggau
Selain dipersembahkan untuk istrinya, lagu ini juga untuk wanita-weanita cantik yang hadir di Gedung Kesenian Kota Lubuklinggau.
“Lagu ini pernah saya nyanyikan 30 tahun lalu bang haji,” ucap Heriyanto menjawab pertanyaan Rhoma Irama.
Diketahui H Heriyanto memang sangat dekat menjalin persahabatan dengan H Rhoma Irama.
Bahkan jika ke Jakarta, Heriyanto sering kali ikut latihan bareng bersama Soneta Group di studio Rhoma Irama.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: