Copa del Rey: Prediksi Linares vs Sevilla, Tak Anggap Enteng Tuan Rumah

Copa del Rey: Prediksi Linares vs Sevilla, Tak Anggap Enteng Tuan Rumah

Sevilla akan bertandang ke kandang Estadio de Linarejos, markas Linares dalam lanjutan pertandingan Copa del Rey, Kamis 5 Januari 2023 dini hari mulai pukul 01.00 WIB.-twitter.com/SevillaFC/-

LINGGAUPOS.CO.ID - Linares dan Sevilla akan saling jual beli serangan dalam pertandingan babak 32 besar Copa del Rey, Kamis 5 Januari 2023 dini hari mulai pukul 01.00 WIB.

Duel yang dilangsungkan dari Estadio de Linarejos, Linares ini mengarah pada kemenangan Los Nervionenses (julukan Sevilla).

Tuan rumah Linares di atas kertas mudah dikalahkan Sevilla. Klub tersebut hanya bermain di Primera RFEF, atau kompetisi level ketiga Liga Spanyol. Namun di sisi lain, bisa saja kejutan tercipta. Pasalnya, di babak 64 besar lalu, Linares menyingkirkan Racing Santander, klub Segunda Division.

Sedangkan bagi tim tamu, Sevilla, kontra Linares bisa jadi ajang bagi Los Nervionenses untuk kembali ke rute kemenangan. Pasalnya, Sevilla tampil buruk di Liga Spanyol. Dari 15 laga yang dilalui, klub Andalusia tersebut terpuruk di peringkat 18 klasemen LaLiga, dengan torehan 12 angka saja.

BACA JUGA:Liga Inggris: Prediksi Leeds vs West Ham United, Misi Bangkit!

BACA JUGA:Copa del Rey: Prediksi Intercity vs Barcelona, Pesta Gol

Sevilla sebenarnya telah membangun tren positif dari serentetan laga uji coba. Hanya saja, di laga pembuka LaLiga usai jeda Piala Dunia 2022, Los Nervionenses hanya bisa bermain imbang kontra Celta Vigo.

Prediksi Linares vs Sevilla :

Meski Sevilla tak kunjung menunjukan performa terbaik di kompetisi LaLiga, skuad asuhan Jorge Sampaoli ini punya materi yang jauh di atas Linares. Selain itu, Los Nervionenses meraih hasil oke dalam uji coba selama rehat kompetisi.

Sevilla menjalani 3 laga uji tanding kontra Monaco, Benfica, dan Volendam (klub Eredevisie Belanda). Hasilnya, Los Nervinenses menang di 2 laga dan sekali seri saat melawan Monaco.

Saat ini, Sevilla sudah dapat memainkan para pemain yang tampil gemilang di Piala Dunia 2022. Misalnya, kiper Yassine Bounou (Maroko), penyerang Youssef En-Nesyri (Maroko), hingga pemain multi-posisi Marcos Acuna (Argentina).

BACA JUGA:Liga Italia: Prediksi Inter Milan vs Napoli, Jaga Rekor Tak Kalah!

BACA JUGA:Liga Inggris: Prediksi Crystal Palace vs Tottenham Hotspur, Derby London yang Sengit

“Kami telah mempersiapkan diri seperti biasanya, bersiap untuk berkembang secara kolektif dan memanfaatkan setiap sesi untuk melatih bentuk dan gaya permainan kami yang semakin meningkat,” papar Sampaoli soal kebangkitan Sevilla, dilansir dari laman resmi klub.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: