Piala AFF 2022: Prediksi Myanmar vs Malaysia, Chinthe Siap Terkam Harimau Malaya

Piala AFF 2022: Prediksi Myanmar vs Malaysia, Chinthe Siap Terkam Harimau Malaya

--

LINGGAUPOS.CO.ID - Myanmar akan kedatangan tamu Malaysia di pertandingan pembuka Grup B Piala AFF 2022. 

Berlaga di Stadion Thuwunna, Yangon, Rabu, 21 Desember 2022, mulai pukul 17.00 WIB ini diperkirakan akan jadi poin penuh bagi tuan rumah Myanmar.

Jika dilihat keunggulan berdasarkan hasil head to head Chinthe -julukan Myanmar atas Harimau Malaya -julukan Malaysia.

Jika dilihat berdasarkan dari sisi prestasi, kubu tuan rumah memang masih tertinggal dari tim tamu.

BACA JUGA:BRI Liga 1: Prediksi Persib Bandung vs Persita Tangerang, Akankah Maung Toreh 3 Poin?

Hingga saat ini torehan tertinggi Timnas Myanmar adalah menembus semifinal 2 kali, pada 2016 dan 2004. Di sisi lain, Malaysia pernah 1 kali menjadi juara pada 2010, serta 3 kali runner-up (1996, 2014, dan 2018).

Kendati demikian, Timnas Myanmar yang berjuluk Chinthe (Singa Asia) itu bisa menjadi ancaman serius bagi skuad Harimau Malaya yang datang tidak dengan komposisi terbaik.

Prediksi Myanmar vs Malaysia :

Timnas Malaysia akan melakoni turnamen Piala AFF pertama mereka bersama pelatih Kim Pan-gon, dengan lawatan ke Myanmar. Jelang berlangsungnya kejuaraan 2 tahunan ini skuad Harimau Malaya mendapat persoalan serius, lantaran sejumlah pilar utama diketahui tak bisa tampil.

Para penggawa Harimau Malaya yang bakal absen antara lain: Corbin Ong, Matt Davies, Syafiq Ahmad, hingga Akhyar Rasyid. Praktis Kim Pan-gon dituntut untuk bisa memaksimalkan para pemain yang bisa tersedia.

BACA JUGA:BRI Liga 1: Prediksi Persebaya Surabaya vs Persis Solo, Misi Sulit Laskar Sambernyawa

Juru taktik asal Korea Selatan itu kemudian membuat gebrakan baru dengan memanggil para penggawa baru, di antaranya ujung tombak naturalisasi asal Argentina, Sergio Aguero.

Sebelum ini Aguero sudah lama memperkuat sejumlah klub lokal Malaysia, seperti: Melaka, Sarawak, Penang, Kuala Lumpur City, hingga Sri Pahang.

Nama lain yang bisa menjadi kunci permainan Timnas Malaysia di AFF Cup 2022 kali ini adalah Brendan Gan dan Safawi Rasid. Selain itu sang kapten tim Muhammad Faisal Abdul Halim, juga bertekad memetik kemenangan dalam laga perdana AFF 2022.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: