Semburan Lumpur di Indralaya, Sejak Magrib Hingga Subuh, ini Kata Pertamina

Semburan Lumpur di Indralaya, Sejak Magrib Hingga Subuh, ini Kata Pertamina

Semburan lumpur bercampur gas yang terjadi di dekat Asrama Putri SIT Menara Fitrah Indralaya Kabupaten Ogan Ilir, berhenti menjelang adzan subuh, Minggu, 25 September 2022-Hetty-sumeks.co

OGAN ILIR, LINGGAUPOS.CO.ID – Semburan lumpur muncul di samping SIT Menara Fitrah Indralaya Kabupaten Ogan Ilir, Sabtu 24 September 2022 sejak magrib.

Semburan lumpur yang berasal dari sumur bor tersebut, akhirnya subuh Minggu 25 September 2022 berhenti.

Lokasi semburan lumpur bercampur pasir dan bebatuan dari sumur bor di Indralaya, sebelumnya sempat menjadi tontotan warga sekitar lokasi.

Warga menduga dalam sumur bor terdapat gas di bawah tanah. "Kok warna hijau, wow warna hijau, warna hijau," sebut warga.

BACA JUGA:Heboh Video Semburan Minyak Mentah di Muba, Semoga Tidak Seperti Lapindo

Selain berwarna hijau, warga tersebut juga menyebutkan bahwa di lokasi tersebut merasakan uap gas atau uap panas. 

Kondisi ini, tentu menggemparkan warga Indralaya dan pengendara yang melintas di Jalan Lintas Palembang-Indralaya KM 35 Indralaya.

"Menurut informasi katanya disini sedang dilakukan pengeboran sumur, tapi sepertinya tidak ada mesin bor," ungkap salah seorang warga.

Humas SIT Menara Fitrah, Tutuk menjelaskan, sekitar pukul 22.00 WIB malam tadi, kadar gas pada saat semburan lumpur sempat mencapai 51 persen. Lalu turun 12 persen sekitar pukul 01.00 WIB dini hari.

BACA JUGA:Semburan Minyak Mentah di Muba, Warga Dievakuasi

"Lalu turun lagi di angka 7 persen sekitar pukul 02.00 WIB. Dan Alhamdulillah 0 persen saat menjelang adzan subuh," ungkapnya dikutip dari sumeks.co. 

Tutuk juga menambahkan, bahwa saat ini semburan lumpur sudah berhenti total. Untuk selanjutnya, pihaknya menunggu arahan dari pihak Pemprov Sumsel, PT Pertamina dan pihak lainnya.

"Bagaimana baiknya kami masih menunggu, karena Menara Fitrah posisinya sebagai penerima bantuan jadi ikut saja mana baiknya," lanjutnya.

Terkait Kegiatan Belajar Mengajar (KBM) di SIT Menara Fitrah Indralaya besok hari, ungkap Tutuk, pihaknya menunggu arahan dari Bupati Ogan Ilir dan pihak terkait lainnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: sumeks.co