Festival Lan Serasan Sekentenan Tahun 2022 Sukses, Ini Daftar Pemenangnya

Festival Lan Serasan Sekentenan Tahun 2022 Sukses, Ini Daftar Pemenangnya

Kepala Disbudpar Kabupaten Mura, Syamsul Joko Karyono foto bersama pemenang lomba pada Festival Lan Serasan Sekantenan bertemakan “Pelestarian Kebudayaan Daerah Musi Rawas (kearifan budaya lokal”, Kamis 22 September 2022.-foto: agung perdana linggaupos.co.id-

MUSI RAWAS, LINGGAUPOS.CO.ID - Berbagai rangkaian dalam Festival Lan Serasan Sekentenen Tahun 2022 seperti lomba teater, lagu daerah dan paduan suara se-Kabupaten Musi Rawas yang diikuti oleh sanggar, organisasi kesenian, pelajar SMA sederajat, masyarakat luas di Kabupaten Musi Rawas.

Penutupan Festival Lan Serasan Sekentenen Tahun 2022 pada Kamis 22 September 2022 di halaman Kantor Disbudpar Kabupaten Mura Kecamatan Muara Beliti berlangsung sukses dan meriah.


Kepala Disbudpar Kabupaten Mura, Syamsul Joko Karyono saat menyerahkan piala kepada pemenang lomba pada Festival Lan Serasan Sekantenan bertemakan “Pelestarian Kebudayaan Daerah Musi Rawas (kearifan budaya lokal”, Kamis 22 September 2022.-foto: agung perdana linggaupos.co.id-

Festival Lan Serasan Sekantenan bertemakan “Pelestarian Kebudayaan Daerah Musi Rawas (kearifan budaya lokal” dilaksanakan dua hari yakni 21-22 September 2022.

Kepala Disbudpar Kabupaten Mura, Syamsul Joko Karyono melalui Analis Kebijakan Muda Pelestarian dan Pengembangan Budaya, Emiliana dalam sambutannya menyampaikan terimakasih kepada semua pihak yang telah bekerja keras dalam mensukseskan acara Festival Lan Serasan Sekentenen Tahun 2022.

BACA JUGA:Wakil Bupati Musi Rawas Buka Festival Lan Serasan Sekentenan

“Saya ingin menyampaikan terima kasih yang sebesar-besarnya dan penghargaan yang setinggi-tingginya kepada semua pihak yang telah bekerja keras mensukseskan seluruh rangkaian acara Festival Lan Serasan Sekentenan Tahun 2022 ini,"katanya, Jumat 23 September 2022.

Emiliana menjelaskan dengan diselenggarakannya Pekan Kebudayaan Daerah Festival Lan Serasan Sekentenan Tahun 2022.


Kepala Disbudpar Kabupaten Mura, Syamsul Joko Karyono foto bersama panitia lomba pada Festival Lan Serasan Sekantenan bertemakan “Pelestarian Kebudayaan Daerah Musi Rawas (kearifan budaya lokal”, Kamis 22 September 2022.-foto: agung perdana linggaupos.co.id-

"Semoga menjadi pemacu bagi seluruh masyarakat Musi Rawas untuk turut melestarikan seni budaya yang ada di Kecamatannya masing-masing sebagai Implementasi dari UU No. 5 2017 yakni untuk kemajuan kebudayaan Republik Indonesia (RI) termasuk yang ada di Kabupaten Musi Rawas,"harapnya. 

"Kami ucapkan terima kasih kepada seluruh peserta lomba yang telah berpartisipasi dan selamat kepada para pemenang semoga kreatifitasnya dapat lebih ditingkatkan lagi,"ungkapnya.

BACA JUGA:Ini Daftar Nama Pemenang Pilkades di Muratara

Tentunya dengan adanya lomba ini berharap Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Kabupaten Musi Rawas agar apapun yang dilaksanakan kemarin itu merupakan dukungan kita untuk kemajuan kebudayaan yang ada di Kabupaten Musi Rawas.

"Selamat kepada para pemenang dan bagi yang belum mendapatkan juara jangan berkecil hati karena kedepan ada kegiatan-kegiatan kita yang akan kita laksanakan untuk melestarikan seni budaya yang ada di Kabupaten Musi Rawas,"tutupnya.

Berikut nama-nama Pemenang Lomba Lagu Daerah dalam Rangka Pekan Kebudayaan Daerah Festival Lan Serasan Sekentenen Tahun 2022

- Lomba lagu daerah

BACA JUGA:Penimbunan BBM Bersubsidi Kian Marak, Apa Ini Potret Mafia BBM?

Juara I SMA Negeri Muara Kelingi jumlah nilai 899, Juara II SMA Negeri Purwodadi jumlah nilai 895, Juara III SMA Negeri Tugumulyo jumlah nilai 886, Harapan I SMA Negeri 2 Muara Beliti jumlah nilai 877, Harapan II SMA Negeri Purwodadi jumlah nilai 865, Harapan III SMA Negeri Selangit jumlah nilai 860.

- Lomba Paduan Suara

Juara I Dinas Kesehatan Musi Rawas jumlah nilai 1185, Juara II SMK Negeri Tugumulyo jumlah nilai 1150, Juara III SMA Negeri 1 Beliti jumlah nilai 1100, Harapan I Dinas Koperasi Musi Rawas jumlah nilai 985, Harapan II SMA Negeri Terawas jumlah nilai 950, Harapan III Dispora Musi Rawas jumlah nilai 912.

- Lomba Teater

BACA JUGA:Kadishub Lubuklinggau Laporkan Mantan Anggota DPRD Musi Rawas ke Polisi

Juara I Sanggar Seni Jayaloka jumlah nilai 240, Juara II SMK Negeri Tugumulyo jumlah nilai 239, Juara III SMA Muhammadiyah II Tugumulyo jumlah nilai 233, Harapan I SMP Negeri Muara Beliti jumlah nilai 210 dan Harapan III SMK Negeri Pertanian jumlah nilai 206.(*)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: