Prediksi Persis Solo vs Bali United : Berat, Misi Sulit Laskar Sambernyawa

Prediksi Persis Solo vs Bali United : Berat, Misi Sulit Laskar Sambernyawa

Suasana positif di Stadion Manahan.-foto : twitter psis semarang -

Di sisi lain, pelatih Stefano 'Teco' Cugurra mengatakan bahwa timnya tetap tidak boleh meremehkan Persis. Apalagi, Bali United tidak boleh lengah. Mereka saat ini masih tertinggal 1 angka dari Madura United di puncak klasemen Liga 1 2022/2023. 

"Mereka tim bagus dengan deretan pemain berkualitas di dalamnya. Pertandingan akan berjalan menarik dengan keberadaan suporter kedua tim," kata Teco.

 

Momentum Rebut Puncak

Jika Persis Solo ingin keluar dari zona bawah, Bali United sedang mengusung misi merebut puncak klasemen dari tangan Madura United. Pada pekan kesepuluh ini, Madura United akan berduel dengan Persija Jakarta.

Jelas bukan misi yang mudah untuk menang, atau sekadar menahan imbang Persija Jakarta dihadapan belasan ribu Jakmania. Maka, kemenangan atas Persis Solo bisa membawa mereka mengkudeta Madura United.

Dalam laga ini, Bali United masih tanpa M Rahmat dan Irfan Jaya, namun Yabes Roni Malaifani sudah kembali dari cedera. Ada pula kabar tentang potensi absennya bek asal Brasil, Willian Pacheco.

 

Player to Watch :

Fernando Rodrigues (Persis Solo)

Fernando sedang dalam sorotan menyusul performanya yang belum sesuai harapan. Penyerang asal Spanyol baru mencetak satu gol dalam lima aksi di Liga 1 2022/2023. Ada banyak faktor soal ketajamannya yang belum kembali. Bisa faktor kebugaran, karena dia masuk Persis Solo saat kompetisi sudah jalan. Bisa juga karena kekompakan lini depan yang belum berjalan.

Partai melawan Bali United bisa menjadi pembuktian bahwa ia pantas didatangkan dari Johor Darul Takzim. Untuk mencetak gol, ia perlu kerja keras agar bisa lepas dari penjagaan bek Bali United yang terkenal disiplin.

Ilija Spasojevic (Bali United)

Ilija Spasojevic sempat jadi sasaran kritik ketika mandul di Piala AFC dan Piala Presiden 2022. Namun, tujuh gol dalam tujuh laga terakhir di Liga 1 menjadi bukti betapa bomber 35 tahun masih ganas. Persis Solo akan menjadi sasaran baru bagi Spaso. Dengan sokongan bola manja dari Eber Bessa, Privat Mbarga hingga Ricky Fajrin, bukan sebuah hal mengejutkan jika dia bisa mencetak gol lagi.

Spaso kemungkinan akan mendapat pengawalan ketat dari Fabiano Beltrame. Dengan sering bertemu di liga, tentu Fabiano sudah tahu bagaimana kerja dari Spaso.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: