Hoax Minum Air Es Bikin Badan Melar

Hoax Minum Air Es Bikin Badan Melar

LINGGAUPOS CO ID Hoax minum air es bikin badan melar seringkali kita dengan ucapan orang bahwa jika anda sering sering minum air es atau air dingin maka tubuh anda akan gemuk alias melar Kegemukan itu disebut akibat adanya pembekuan lemak pada perut efek dari masuknya air dingin tersebut ke tubuh Benarkah hal itu Jawabannya adalah Hoax alias tidak benar begini penjelasannya Mengutip Journal of Clinical Endocrinology and Metabolism air dingin yang diminum justru akan menjadi hangat hingga sesuai dengan suhu tubuh Hal inilah yang mematahkan anggapan bahwa air dingin akan membekukan lapisan lemak di tubuh Karena itu selama yang kita minum adalah air putih dan bukan minuman manis atau berkalori tinggi tidak perlu khawatir berat badan bertambah karena air es Pada dasarnya air putih dingin atau panas tetap nol kalori Kandungan air putih 0 gram karbohidrat 0 gram lemak 0 gram protein Tergantung pada sumber air putih juga bisa mengandung beberapa mineral dan vitamin Air dingin justru bisa membantu anda menurunkan berat badan Air es tidak hanya merupakan minuman bebas kalori tetapi tubuh kita sebenarnya akan membakar kalori untuk memanaskannya hingga mencapai suhu tubuh 37 derajat Celcius meskipun jumlah kalori yang dibakar sangat kecil Air dingin meningkatkan laju metabolisme Saat air dingin masuk ke dalam tubuh karbohidrat dan lemak dibakar untuk menghasilkan energi yang pada gilirannya menghasilkan panas dan menyeimbangkan suhu sistem inti tubuh Tubuh kita membutuhkan sekitar delapan cangkir lebih air setiap hari tergantung pada ukuran tubuh usia jenis kelamin dan tingkat aktivitas Minum air putih sebagai pengganti minuman manis baik untuk pencernaan kita dan menjaga berat badan yang sehat meskipun air yang diminum adalah air dingin Minum air dingin sebenarnya dapat membantu kita membakar beberapa kalori ekstra saat mencernanya karena tubuh harus bekerja lebih keras untuk mempertahankan suhu intinya Tetapi tidak mungkin bahwa minum air dingin adalah alat awal yang ampuh untuk menurunkan berat badan Kalori yang berlebihan bisa menyebabkan penambahan berat badan yang tidak diinginkan nbsp

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: