Rela Disuntik, Biar Dapat Minyak Goreng
LINGGAUPOS CO ID Rela disuntik vaksin Covid 19 agar bisa membeli minyak goreng dilakukan warga Lubuklinggau Selasa 15 3 2022 Hal ini terlihat dari kegiatan operasi pasar OP minyak goreng dan vaksinasi yang dilaksanakan Polres Lubuklinggau di halaman belakang mapolres Seperti diakui Ketua RT 4 Kelurahan Karya Bakti Suryadi ia vaksinasi yang ketiga atau boster kemudian diperbolehkan membeli minyak goreng 2 liter seharga Rp27 ribu Tidak ada reaksi setelah disuntik vaksin ketiga katanya yang juga berharap pemerintah mempermudah masyarakat membeli minyak goreng Begitu juga beberapa ibu ibu dari Kelurahan Ponorogo dan Jogoboyo ia rela disuntik untuk vaksinasi Sebenarnya perut lagi bermasalah untuk vaksinasi tapi Alhamdulillah dipermudah dapat minyak juga jelas salah seorang ibu Terpisah Kapolres Lubuklinggau AKBP Harissandi menjelaskan ada 2 400 liter atau 1 200 paket minyak goreng yang disiapkan untuk warga yang vaksinasi Diakuinya kegiatan ini dilakukan untuk membantu masyarakat yang membutuhkan minyak goreng sekaligus memberikan kesempatan warga yang belum vaksinasi Diutamakan masyarakat yang belum vaksin baik yang belum lengkap vaksin atau sama sekali belum vaksin covid 19 jelasnya Kemudian dalam kegiatan ini untuk menghindari kerumunan teknisnya pakai kupon Kupon sudah dibagikan oleh Babinkamtibmas dan Ketua RT masing masing terkhusus yang belum vaksin tambahnya Kapolres pun mengakui atusiasme masyarakat tinggi ke depan pihaknya akan melihat kondisi apakah akan melakukan kegiatan yang serupa Menurut informasi Disprindag Kota Lubuklinggau stok minyak goreng sudah beransur aman Kita himbau kepada masyarakat agar tidak kwatir ujarnya sambil menjelaskan kegiatan ini menggandeng distributor minyak goreng di Lubuklinggau
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: