Salah satunya sekolah yang kental dengan muatan pelajaran agama Islam tersebut memiliki mata pelajaran Tahfidz Al-Quran.
Diterangkannya, mata pelajaran tahfiz al-quran adalah program khusus untuk mengajarkan siswa menghafal Al-Quran secara sistematis, dengan fokus pada keterampilan membaca yang benar, pemahaman makna, dan hafalan surah-surah pendek hingga juz 30.
“Jadi nantinya kami juga ada wisudah tahfidz setiap satu tahun sekali, berbarengan dengan kelulusan kelas 6, sejauh ini selain hafalan juz 30, ada anak-anak kami yang telah berhasil tahfidz 3 hingga 4 juz al-quran,” sambungnya.
Adapun terkait penerimaan peserta didik baru yang akan segera berlangsung, kata Desi, sekolahnya tersebut akan menerima 3 lokal, setiap lokal terdiri dari 27-28 orang siswa.
BACA JUGA:Jumlah Kuota SNBP 2026 SMA/SMK/MA di Lubuk Linggau, Kuliah Lewat Jalur Prestasi
“Kami juga tidak ada syarat khusus dalam penerimaan peserta didik baru, calon pelamar hanya perlu melengkapi formulir pendaftaran dan mengembalikannya sesuai batas waktunya,” pungkasnya.
Dapatkan update berita LINGGAUPOS.CO.ID di platform media sosial di LINK INI