LINGGAUPOS.CO.ID – Tata Pesona Sriwijaya Lubuk Linggau menjadi Salah satu pusat batik beragam model super lengkap yang ada di Kota Lubuk Linggau.
Tata Pesona Sriwijaya Lubuk Linggau menyediakan berbagai macam model batik hingga songket, dari harga yang termurah hingga kualitas premium punya.
Dapat terbilang super lengkap model batik yang ada di Tata Pesona Sriwijaya Lubuk Linggau, bahkan semua ukuran juga ada, baik itu untuk anak-anak yang berumur 1 tahun hingga ukuran dewasa.
Owner Tata Pesona Sriwijaya Batik Lubuk Linggau, Nazir, melalui Karyawannya Jessika, menyebut di toko miliknya menyediakan kain batik dari berbagai daerah.
BACA JUGA:Mau Beli HP Oppo dan CCTV Canggih yang Bisa Kredit, USB Cell Lubuk Linggau Solusinya
Toko Tata Pesona Sriwijaya Batik Lubuk Linggau menyediakan kain batik dari Solo, Pekalongan, dan kain batik durian khas Lubuk Linggau.
“Kain batik di Tata Pesona Sriwijaya Batik ini dikirim langsung dari Solo, Pekalongan, dan ada juga kain batik durian khas Lubuk Linggau, semuanya lengkap di sini,” kata Jessika kepada LINGGAUPOS.CO.ID, Jumat, 9 Agustus 2024.
Jessika juga menyebut bukan hanya batik beragam model yang dijual, namun juga ada kain songket khas Palembang, jumputan hingga sarung kain tajung tenun juga ada di sini.
Untuk model baju batiknya disebutkan sangat beragam dan lengkap mulai dari atasan, tunik, model tangan balon, rompi, kemeja, hingga kaftan pun ada.
Menariknya, dalam rangka menyambut Hari Kemerdekaan RI, Tata Pesona Sriwijaya Batik Lubuk Linggau berikan potongan harga menarik yakni 20 persen.
Bukan hanya itu saja, batik yang bertemakan Kemerdekaan RI dengan warna khas merah putih pun turut dipajang di toko Tata Pesona Sriwijaya Batik Lubuk Linggau.
Mengenai harganya, Jessika menyebut untuk yang termurah ada di bawah Rp100 ribu hingga Rp200 ribuan.
Kemudian, untuk harga batik yang termahal ada di harga Rp565 ribu untuk baju batik premium perempuan, dan Rp645 ribu hingga Rp2 juta untuk harga batik premium pria.