Peningkatan jarak tempuh ini juga secara jelas lebih baik jika dibandingkan dengan versi sebelumnya yang hanya mampu capai 75 km pada mode ECO serta 45 km pada mode Power.
Generasi terbaru dari TVS iQube sudah dilengkapi dengan fitur TVS SmartXonnect yang menawarkan berbagai macam kemudahan seperti adanya navigasi, status pengisian baterai, kontrol musik, konektivitas telepon, hingga smart helmet.
Selain itu, pengguna juga bisa secara mudah dengan menavigasikan fitur tersebut memakai joystick 5 arah yang terletak pada handlebar yang ada di sebelah kiri.
Kemudian, motor listrik TVS iQube ini juga punya bagasi di bawah jok dengan volume 32 liter yang lumayan luas untuk penyimpanan dua helm open-face.
BACA JUGA:SMEV: Motor Listrik Gahar Buatan Lokal yang Mampu Tempuh 120 Kilometer, Tertarik? Cek Harganya
Dengan berbagai macam peningkatan serta fitur terbaru tersebut, membuat TVS iQube sebagai pilihan menarik untuk masyarakat Indonesia yang ingin motor listrik berkualitas.
Adapun opsi warna yang ditawarkan yakni Lucid Yellow, Cooper Brown Glossy, Mercury Grey, serta Mint Blue.
TVS iQube bukan hanya tawarkan performa yang handal namun juga tampilan yang stylish dan modern.
Mengenai harganya, motor listrik TVS iQube ini dijual dengan harga Rp52,9 juta atau OTR Jakarta. Semoga bermanfaat. (*)
Dapatkan update berita LINGGAUPOS.CO.ID di platform media sosial, dengan klik LINK INI