Sering Kecelakaan, 12 Truk ODOL Diamankan Satlantas Palembang Karena Langgar Jam Operasional

Jumat 24-05-2024,15:15 WIB
Reporter : Endah Sari
Editor : M Raihan Putra

Ia juga mengatakan jika operasi yang dilakukan pihak kepolisian ini adalah untuk meningkatkan pengamanan lalu lintas guna mengantisipasi kecelakaan.

Terutamanya di jalur-jalur yang dilintasi truk ODOL di Kota Palembang. “Kami terus meningkatkan pengamanan lalu lintas guna mengantisipasi terjadinya kecelakaan kendaraan,” ujar dia.

Adapun, bagi truk-truk yang melanggar, akan dilakukan penilangan oleh pihak Satlantas Polrestabes Palembang, Sumatera Selatan.

Pihaknya juga terus meningkatkan patroli serta menyiagakan para personil yang bersiaga di Pos pengamanan utama.

BACA JUGA:Pro Kontra Revitalisasi Taman Kurma Lubuk Linggau Jadi Alun-alun, Netizen: Bukan Daerah Jawa

Personil yang bertugas akan melarang truk-truk melintasi jalan yang bukan jam operasionalnya dan dilakukan upaya pengamanan.

Berikut adalah letak pos pengamanan truk ODOL yang beroperasi di Kota Palembang. Dimana setiap pos akan dijaga oleh dua anggota Satlantas dan dua anggota Dishub.

• Jalan Haji Burlian

• Jalan HM. Nurdin Panji

BACA JUGA:HP iQOO Z9 dan Z9x Resmi Hadir di Pasar Indonesia: Buruan Cek Perbedaan Speknya, Mana Unggul?

• Celentang

• Demang Lebar Daun

• Jalan MP Mangkunegara

• Jalan Macan Lindungan 1. (*)

Dapatkan update berita LINGGAUPOS.CO.ID di platform media sosial, dengan klik LINK INI 

Kategori :