LINGGAUPOS.CO.ID – Apple nyerah, Asus Zenfone 10 ini dapat menjadi pesaing utama dari iPhone 13 hingga iPhone 13 mini dengan harga yang sangat terjangkau.
Diambil dari berbagai sumber yang dikutip pada Rabu, 15 Mei 2024, Asus Zenfone 10 ini sendiri sudah dirilis di Indonesia sejak Juli 2023 lalu yang mana saat itu handphone ini dibanderol dengan harga Rp8.999 juta.
Namun, untuk saat ini handphone (HP) Asus Zenfone 10 sendiri sudah alami penurunan harga menjadi Rp7.449 juta saja untuk varian 8/128GB.
Untuk itu, sebelum memutuskan beli handphone ini, yuk simak beberapa keunggulan dan spesifikasi menggilanya yang wajib kamu ketahui.
BACA JUGA:Rp3 Jutaan Luar Biasa! Intip Review Handphone Infinix Zero 30 dengan Spesifikasi Mengagumkan
Pada segi performa, handphone Asus Zenfone 10 ini sudah memakai chipset Snapdragon 8 Gen 2 yang bisa diandalkan untuk berbagai keperluan.
Handphone Asus Zenfone 10 ini juga bisa dikatakan sebagai handphone dengan harga 6 hingga 7 jutaan yang punya processor paling kencang dengan skor AnTuTu yang diberi mencapai 1 jutaan.
Mengenai desainnya, Asus ini punya desain yang hampir mirip dengan generasi sebelumnya yakni Asus Zenfone 9.
Yang mana, mulai dari penempatan layout kamera, posisi fingerprint hingga material yang dipakai juga hampir sama.
Adapun hal unik lainnya dari Asus Zenfone 10 dibandingkan dengan handphone lainnya yaitu masih lengkapnya berbagai macam aksesoris pada paket pembeliannya.
Pada isi dus Asus Zenfone 10 ini masih terdapat charger beserta dengan kabelnya.
Adapun berbagai buku panduan hingga tidak ketinggalan juga masih ada earphone atau headset.
Yang mana pada saat ini sudah banyak handphone lain yang tak menyertakan aksesoris seperti itu.
BACA JUGA:Sempurna! Asus Zenbook Duo: Laptop 2 Layar Terbaik dengan Harga Tidak Kaleng-Kaleng, Cek di Sini