Identitas Mahasiswi Muhammadiyah Palembang yang Tewas Terlindas Truk, Orang Tua Tinggal Jauh

Selasa 07-05-2024,13:18 WIB
Reporter : Endah Sari
Editor : M Raihan Putra

“Ayah dan Ibunya masih di Jawa sedang menuju perjalanan kesini,” lanjutnya.

Sementara itu, dalam kecelakaan tersebut korban saat itu dibonceng oleh Justian Nugroho (22) menggunakan sepeda motor CBR dengan nopol BG 5983 ABV.

Justian teman korban adalah warga Jalan Kelapa Sawit, Kelurahan Srijaya, Kecamatan Alang-Alang Lebar Palembang. Ia mengalami luka-luka ringan dalam peristiwa yang menewaskan Tarishah tersebut.

Kecelakaan itu terjadi di Jalan MP Mangkunegara, Kelurahan 8 Ilir, kecamatan Ilir Timur 3, Kota Palembang, Sumatera Selatan pada Senin 6 Mei 2024 pukul 14.00 WIB.

BACA JUGA:Pilkada Empat Lawang, PDI Perjuangan Datangi Kantor PAN, Ini yang Dilakukan

Diketahui, sebelum kejadian nahas itu menimpa, keduanya ini hendak kembali ke rumah setelah pulang dari kuliah.

Saat kejadian, korban tewas usai terjatuh ketika dibonceng sepeda motor, ia terlindas truk kontainer bernopol B 9279 UEM yang disopiri oleh Paulus (58), merupakan warga Jalan Gotong Royong, Kelurahan Demang Lebar Daun, Kecamatan IB I Palembang.

Kanit Gakkum Satlantas Polrestabes Palembang, yakni Iptu Arhan Sikakum menjelaskan, “Awalnya korban ini berjalan dari arah Simpang Patal hendak menuju simpang BLK. Setiba di lokasi kejadian, korban mendahului truk Fuso yang berjalan dari arah dan tujuan yang sama,” ujarnya.

Namun, motor yang dibawa Justian oleng dan terjatuh dikarenakan rem mendadak. Hal itu karena ada salah satu motor yang juga muncul dari arah yang berlawanan berada di depan motor Justin.

BACA JUGA:Ini Identitas Korban Meninggal Kecelakaan di Tugumulyo Musi Rawas, Begini Kondisinya

“Saat sedang menyalip truk tronton, korban terjatuh karena rem mendadak untuk menghindari salah satu motor yang melawan arus,” lanjutnya.

Akibat dari rem mendadak itu, Justian dan Tarishah pun terjatuh ke kanan jalan. Namun sayang salah satu dari mereka yakni Tarishah terjatuh dan terlindas ban kiri belakang mobil truk tronton. (*)

Dapatkan update berita LINGGAUPOS.CO.ID di platform media sosial, dengan klik LINK INI 

Kategori :