LUBUK LINGGAU, LINGGAUPOS.CO.ID – Penghitungan suara di TPS, rata-rata sudah selesai dilaksanakan Kamis 15 Februari 2024 pagi. Suara sementara DPD RI, anak mantan Gubernur Sumatera Selatan Herman Deru unggul.
Seperti diketahui anak Herman Deru yang mencalonkan diri sebagai DPD RI, yakni Ratu Tenny Leriva.
Ratu Tenny Leriva yang diketahui adalah anak bungsu Herman Deru, mengalahkan 20 rival DPD lainnya di Sumatera Selatan.
Pantauan LINGGAUPOS.CO.ID di website KPU RI, hingga pukul 07.15 WIB, Kamis 15 Februari 2024, sudah terupdate data di 8.299 TPS dari 25.985 TPS yang ada di Sumatera Selatan.
BACA JUGA:Soal Saksi Capres Ganjar Pranowo Dikeroyok di TPS 3 Tanah Periuk Musi Rawas, Begini Tanggapan Polisi
Jika peringkat pertama ditempati oleh Ratu Tenny Leriva, adapun peringkat kedua ditempati incumbent, yakni Jialyka Maharani.
Jialyka Maharani diketahui sebelumnya juga adalah Anggota DPD RI, ia terpilih pada Pemilu 2019 lalu.
Jialyka Maharani juga diketahui sebagai anak mantan Bupati Ogan Ilir, Ilyas Panji Alam, merupakan anggota DPD RI termuda dari Sumatera Selatan.
Selanjutnya untuk peringkat ketiga adalah, Amaliah yang juga incumbent atau petahana. Ia sebelumnya merupakan anggota DPD RI periode 2019-2024.
BACA JUGA:Banyak Masyarakat Salah Fokus Foto Komeng, Warganet Auto Coblos di Pemilu 2024
Amalia juga diketahui adalah anak mantan Sekda Ogan Ilir Sobli Rozali. Dan suaminya adalah Ketua DPC Demokrat Ogan Ilir dan Ketua KNPI Kota Palembang, Handry Pratama Putra.
Kemudian peringkat keempat masih ditempati petahana yakni, Eva Susanti. Seperti diketahui Eva Susanti adalah anggota DPD periode 2019-2024.
Selanjutnya nomor urut lima adalah Yetti Oktarina, yang diketahui sebagai istri mantan Wali Kota Lubuk Linggau H SN Prana Putra Sohe.
Selain itu, Yetti Oktarina juga diketahu mantan Anggota DPRD Lubuk Linggau dan juga mantan Ketua DPC Demokrat Lubuk Linggau.
BACA JUGA:KPPS Pemilu 2024 di TPS Musi Rawas Gunakan Seragam Unik, Jadi Pemain Bola dan Pak Tani