Berbeda dari Lainnya, Resolusi 2024 Kim Jong-Un akan Musnahkan AS-Korsel jika Diprovokasi

Selasa 02-01-2024,17:15 WIB
Reporter : Siti Nur Asparina Rauda
Editor : Agung Perdana

Pyongyang juga dikatakan akan berupaya memperluat hubungan dengan Rusia serta China.

Dari lain pihak, Korea Selatan justru turut memperkuat kapabilitas serangan pendahuluan, pertahanan udara dan kapabilitas pembalasan merespon ancaman nuklir Korea Utara.

Pada saat menyambut tahun Baru 2024, dalam pidatonya Presiden Korea Selatan Yoon Suk-yeol menegaskan pihaknya hendak mencapai perdamaian dengan kekuatan.

Sebab meningkatnya ketegangan di Semenanjung Korea, para pakar ikut menilai bentrok militer berskala kecil ini bisa terjadi di perbatasan Korea Utara-Korea Selatan pada tahun 2024 ini.

BACA JUGA:Inilah 10 Produk Kopi Sachet yang Ada di Indomaret, Minum di Rumah, Sensasi Rasa Nongkrong di Starbucks

Para pakar juga menyebut Pyongyang kemungkinan akan mencoba rudal balistrik antarbenua yang bisa mencapai daratan AS pada 2024.

Pernyataan mengejutkan, Pemimpin Tertinggi Korea Utara, Kim Jong-Un mengatakan ia memerintahkan angkatan bersenjatanya untuk memusnahkan Korea Selatan.

Pernyataan ini disampaikannya saat pertemuan malam tahun baru dengan para perwira tinggi Korea Utara di Pyongyang.

Kim meminta para bawahannya saat itu untuk memusnahkan Korea Selatan dan Amerika Serikat jika terus memprovokasi.

BACA JUGA:Daerah Penghasil Kopi Terbesar di Sumatera Selatan, Bukan Pagaralam, Apalagi Muara Enim

"Jika musuh memilih konfrontasi militer dan provokasi terhadap DPRK (the Democratic People's Republic of Korea), tentara kita harus memberikan pukulan mematikan untuk memusnahkan mereka secara menyeluruh," ucap Kim.

"Ini harus dilakukan dengan memobilisasi semua cara dan potensi yang telah kita miliki tanpa ada sedikitpun keraguan," tegasnya.

Itulah informasi seputar resolusi 2024 dari Kim Jong-Un. Semoga bermanfaat. (*)

 

 

Kategori :