Caranya adalah gunakan 60 gram ubi bunga tasbih dan iris tipis – tipis. Lalu rebus dengan air 3 gelas air sampai mendidih dan agak berkurang airnya.
Dinginkan dan saring lalu bisa diminum langsung. Dosisnya cukup 2 kali dalam sehari ya.
3. Mengobati Jerawat
Salah satu penyakit kulit ini memang sering menimpa kita khususnya pada usia remaja. Namun tak jarang orang yang sudah dewasa pun masih sering berjerawat.
BACA JUGA:Tanaman Hias Bunga Anggrek Tebu Memiliki Postur yang Besar dan Tinggi, Berikut ini Cara Merawatnya
Masalah penyakit kulit ini biasanya dari kebersihan dan pola makan. Karena jerawat timbul dari pori-pori yang berlebihan akan minyak dan tersumbat akibat kotor karena debu. Karena itu rajinlah membersihkan wajah sehabis dari luar ruangan dan jaga pola makan ya.
Itu adalah cara mudah agar terhindar dari jerawat walaupun masih ada banyak lagi penyebabnya. Namun akar rizoma bunga tasbih atau bunga kana ini mampu menghilangkan jerawat. Tumbuh hingga halus lalu oleskan pada bagian yang berjerawat.
4. Mengatasi Pembekakan Kelenjar Limpa
Pembekakan pada limpa dapat pula diobati dengan ramuan akar bunga tasbih. Manfaat tanaman hias bunga tasbih ini cukup efektif dalam memulihkan pembekakan kelenjar limpa.
Caranya dengan merebus beberapa batang ( 60 gram rizoma ) yang telah diiris tipis dan saring setelah dingin lalu diminum.
Masih banyak lagi beberapa penyakit yang dapat disembuhkan menggunkan tanaman hias bunga tasbih ini, seperti
- Penyakit kuning
- Keputihan
- Tekanan darah tinggi