Selamat Hari Batik Nasional 2023, ini Fakta Tentang Batik Indonesia yang Telah Mendunia, Bikin Bangga

Senin 02-10-2023,10:00 WIB
Reporter : Endah Sari
Editor : M Raihan Putra

LINGGAUPOS.CO.ID - Memperingati hari batik nasional. Ketahui sederet fakta tentang batik Indonesia yang telah mendunia, berikut ini.

Batik merupakan salah satu budaya khas dari Indonesia yang kaya akan makna, filosofi, dan spirit. Batik adalah hasil karya bangsa Indonesia yang merupakan perpaduan antara seni dan teknologi oleh leluhur bangsa Indonesia. 

Sebagai bangsa Indonesia sudah seharusnya kita mencintai, menjunjung tinggi, dan menjaga kelestarian batik. 

Salah satu caranya anda dapat menggunakan batik di beberapa kesempatan hingga mengabadikannya melalui peringatan hari batik nasional setiap 2 Oktober. 

BACA JUGA:8 Macam Batik Nusantara dan Asalnya untuk Memperingati Hari Batik Nasional

Oleh karena itu, sebagai orang Indonesia jangan enggan untuk mengenakan pakaian batik, jangan sampai kalah sama orang mancanegara yang justru lebih merasa senang mengenakannya. 

Jika berbicara mengenai batik, banyak fakta yang menarik untuk diketahui, oleh karena itu, Berikut LINGGAUPOS.CO.ID telah merangkumnya, seperti berikut:

Beberapa Fakta Tentang Batik Indonesia Yang Telah Mendunia

1. Go Tik Swan: Pelopor Batik Asal Surakarta

BACA JUGA:Jangan Tidak Tau Lubuklinggau Mempunyai Batik Durian yang Mendunia, Pernah Tampil di Milan Fashion Week

Dia adalah K.R.T Hardjonagoro atau yang kerap disapa dengan Go Tik Swan merupakan seorang budayawan asal Surakarta yang tercatat sebagai pelopor batik Indonesia. 

Semasa hidupnya, Go Tik Swan berhasil mempromosikan batik hingga mancanegara. Bahkan, batiknya menjadi langganan koleksi museum di Negara Eropa, Amerika, hingga Australia. 

Diketahui juga Go Tik Swan telah membuat lebih dari 200 motif batik Indonesia. Karena karyanya itu, dia diberi banyak penghargaan. 

Dua diantaranya adalah Satya Lencana Kebudayaan dari Pemerintah RI pada tahun 2001 dan Bintang Sri Kabadya dari Keraton Surakarta. 

BACA JUGA:Makna Dibalik Kain Warisan Budaya Indonesia Hari Batik Nasional 2 Oktober

Kategori :