DPRD Sumatera Selatan Setujui Pemekaran Provinsi Sumsel Barat, APBD Rp11 Triliun Jadi Alasan

Senin 17-07-2023,18:58 WIB
Editor : Endang Kusmadi

Dia menyarankan, presidium pembentukan Sumsel Barat untuk merangkul tokoh-tokoh yang telah berkiprah di Sumsel. Mereka yang misalnya punya pemikiran yang sama dalam pembentukan Sumsel Barat.

"Saya secara pribadi mendukung penuh. Tinggal masyarakat memberi dukungan agar proses ini lebih cepat," kata dia.

Sementara itu Presidum Sumsel Barat, Senin 17 Juli 2023 melakukan audensi dengan Wali Kota Lubuklinggau H SN Prana Putra Sohe.

Audensi Presidium diterima Wali Kota dan Sekda Kota Lubuklinggau H Trisko Defriyansa dan Bagian Hukum.

BACA JUGA:Profil Ridwan Mukti, Gubernur Bengkulu Periode 2016 – 2017 yang Dukung Pemekaran Provinsi Sumsel Barat

Sementara hadir dalam rombongan Presidium Sumselbar yakni Ketua Presidium Wahisun Wais Wahid, SE dan Sekretaris Presidium Kenny, SH.

Juga hadir dalam barisan Presidium adalah Anggota DPRD Provinsi Sumsel Hasbi Asidiqi dan Anggota DPRD Muratara I Wayan Kocab, Bastari Ibrahim, Bastari Ibrahim, Bambang Ekalaya, Drs. Darmansyah, Jamaludin , M. Pd, Yopan Mirza. (*)

Kategori :