LINGGAUPOS.CO.ID - Timnas U20 Indonesia akan melakoni uji coba leg 2 menghadapi Moldova U-20 pada Jumat 4 November 2022 pukul 19.00 WIB di Stadion Manavgat Ataturk, Antalya, Turki.
Ujicoba ini dalam rangkaian program pemusatan latihan Timnas Indonesia U20 di Turki. Pada leg 1, Timnas Indonesia U20 berhasil meraih kemenangan atas Moldova dengan skor 1-3.
BACA JUGA:Jadwal Liga Inggris Akhir Pekan: Big match Chelsea vs Arsenal dan Tottenham vs Liverpool
Tertinggal lebih dulu di babak pertama, Indonesia Muda membalikkan keadaan lewat lesakkan gol Rabbani Tasnim, Muhammad Ferrari, dan Marselino Ferdinan.
Hasil tersebut menambah catatan manis Timnas U20 Indonesia, sekaligus menjadi kemenangan ke-2 selama menjalani pemusatan latihan di Turki. Sebelumnya, Garuda Asia juga menang melawan klub lokal setempat Cakallikli Spor dan kalah dari Timnas U20 Turki.
BACA JUGA:Jadwal Liga Italia Akhir Pekan: Derby della Capitale & Derby d'Italia
Prediksi Laga Uji Coba Timnas U20
Meskipun meraih kemenangan di leg 1, pelatih Timnas Indonesia U20, Shin Tae-yong, mengatakan timnya masih perlu melakukan banyak perbaikan. Salah satu masalah yang paling disorot saat menghadapi Moldova adalah sektor pertahanan.
Menurut Shin Tae-yong, Muhammad Ferrari dan kawan-kawan kerap salah mengambil keputusan saat menguasai bola. Pelatih asal Korea Selatan ini menginginkan Timnas U20 Indonesia lebih cerdas dalam mengambil keputusan, terutama dalam memainkan tempo.
BACA JUGA:Lima Pemain Sudah Gaek, Barcelona Cuci Gudang
"Pertahanan Timnas Indonesia U20 mesti lebih cerdas. Pada babak pertama fokus pemain menurun. Tapi, pemain menunjukkan performa yang baik di babak kedua," kata Shin Tae-yong, dikutip dari Antara.
Di leg 2 melawan Moldova, Timnas Indonesia U20 diharapkan bisa tampil bagus sejak menit awal dan menguasai pertandingan. Shin Tae-yong juga menginginkan timnya tampil lebih klinis dalam memanfaatkan peluang di area pertahanan lawan.
BACA JUGA:PSG Jumpa Real Madrid di 16 Besar Liga Champions?
Di sisi lain, Moldova yang bermain lebih bertahan di leg 1 diprediksi tidak mengubah pendekatan permainan di leg 2. Apalagi, secara kualitas pemain Garuda Asia lebih bagus dibanding tim asal Eropa Timur tersebut.
Berdasarkan catatan statistik Timnas Indonesia U20 memiliki penguasaan bola 65% berbanding 35% milik Moldova. Total shoot on goal Garuda Asia pun lebih banyak yakni 8 kali, sementara Moldova 4 kali.