LINGGAUPOS CO ID Kapolres Lubuklinggau AKBP Harissandi menjelaskan hasil visum Hermanto dari RSUD Siti Aisyah belum keluar Seperti diketahui Hermanto adalah tahanan Polsek Lubuklinggau Utara yang tewas karena diduga dianiaya Penjelasan Kapolres ini juga meralat pernyataan Kabid Humas Polda Sumsel Kombes Pol Supriyadi mengenai hasil Visum yang sudah keluar dan menyebut Hermanto tewas bukan karena penganiayaan Baca Juga Istri Hermanto Kalau Mau Diotopsi Kami Siap Bongkar Makam Kapolres Lubuklinggau menegaskan pihaknya masih menunggu hasil visum Serta diinformasikan baru akan keluar Senin 21 2 2022 Visum itu dari RSUD Siti Aisyah Pernyataan Kabid Humas sudah keluar tidak benar yang tahu kan Kapolres bukan Kabid Humas makanya saya minta diklarifikasi tegas Kapolres Minggu 20 2 2022 Soal otopsi Kapolres menjelaskan hal ini sangat penting untuk mengetahui penyebab kematian Hermanto Keluarga sudah diminta untuk dilakukan otopsi tetapi ada surat pernyataan yang dibuat dari pihak keluarga bahwa tidak perlu dilakukan otopsi Kami dari awal sudah terbuka menangani kasus ini tidak ada yang menutup tutupi tegasnya Tapi kalau memang keluarga ingin benar benar dilakukan otopsi keluarga bisa menyampaikannya kepada Polres Lubuklinggau Permasalah ini tidak ada yang ditutup tutupi buktinya anggota sudah dinonaktifkan dari jabatannya Saya menghimbau kepada masyarakat tidak perlu khawatir saya selaku Kapolres Lubuklinggau akan menindak tegas anggota yang salah begitupun dengan kasus yang lainnya tetapi apabila itu terbukti bersalah ungkapnya Kapolres juga menegaskan bahwa kemarin banyak wartawan yang menghubungi Namun ia bukannya tidak mau menjawab melainkan karena sedang dalam kondisi sakit dan di perjalanan Palembang Lubuklinggau Selain itu sinyal juga putus putus Menurut Kapolres takutnya nanti justru salah memberikan keterangan
Kapolres Lubuklinggau: Visum Hermanto Belum Keluar
Minggu 20-02-2022,16:19 WIB
Editor : Wartawan Linggau Pos Online
Kategori :