Syarat dan Ketentuan Yel-Yel Suporter Terbaik Lomba Cipta Senam Linggau Juara 2025, Yuk Dicatat
Yel-yel Lomba Cipta Senam Linggau Juara.--
LINGGAUPOS.CO.ID- Pelaksanaan Lomba Cipta Senam Linggau Juara 2025 semakin meriah dengan adanya kategori pemenang yel-yel suporter terbaik.
Tinggal menghitung hari, Lomba Cipta Senam Linggau Juara 2025 oleh Linggau Pos Online (LINGGAUPOS.CO.ID) bekerjasama dengan Pemerintah Kota Lubuk Lingau segera dilangsungkan.
Tepatnya pada Minggu 12 Oktober 2025, Lomba Cipta Senam Linggau Juara akan di langsungkan di Lantai 2 Atrium Lippo Plaza Lubuk Linggau.
Selain peserta Lomba Cipta Senam, suporter juga diminta mempersiapkan diri. Sebab akan ada kategori pemenang yel-yel suporter terbaik 1, 2 dan 3.
BACA JUGA:Ini Item Penilaian Lomba Cipta Senam Linggau Juara 2025, Peserta Wajib Tahu
Sebelumnya, Wali Kota Lubuk Linggau H Rachmat Hidayat telah mengimbau kepada masyarakat yang ada di Lubuk Linggau dan sekitarnya untuk mengikuti lomba.
“Ayo wang Linggau dan sekitarnya serta seluruh komunitas senam untuk ikuti lomba Cipta Senam Linggau Juara 2025, ciptakan senam yang terbaik, pemenang Insya Allah akan kita patenkan,” ujar Wali Kota dikutip dari Facebook Linggau Pos Online pada Jumat, 3 Oktober 2025.
Pendaftaran Lomba Cipta Senam Linggau Juara paling lambat hingga 10 Oktober 2025. Lomba ini terbuka untuk umum dan bersifat gratis.
Ketua Pelaksana (Ketupel) Agung Perdana mengungkapkan, hingga hari ini sudah puluhan tim yang mendaftar.
BACA JUGA:Catat, Ini Syarat dan Ketentuan Lomba Cipta Senam Linggau Juara 2025 Berhadiah Jutaan
Kata Agung, nantinya selain pemenang senam, suporter dengan yel-yel terbaik juga akan mendapatkan hadiah berupa uang.
“Selain pemenang senam, ada juga kategori suporter terbaik 1, 2 dan 3 yang akan diberi hadiah berupa uang tunai,” kata Ketupel.
Agung merincinkan untuk suporter yel-yel terbaik 1 akan mendapatkan Rp500 ribu, terbaik 2 mendapatkan Rp300 ribu dan terbaik 3 mendapatkan Rp200 ribu.
Untuk bisa menang katgeori suporter terbaik, Agung mengimbau kepada para pendukung untuk melakukan persiapan dan memperhatikan syarat dan ketentuan yel-yel suporter terbaik berikut ini.
BACA JUGA:Lomba Cipta Senam Linggau Juara Senam Baku, Berikut Poin Penilaiannya
Syarat dan Ketentuan Yel-Yel Suporter Terbaik Lomba Cipta Senam Linggau Juara 2025
1. Tema
Poin pertama yang harus diperhatikan adalah Tema. Yel-yel harus sesuai dengan tema yang ditentukan oleh panitia yakni seputar kesehatan dan program Linggau Juara.
2. Durasi
BACA JUGA:Sosok Wimby Madikareza, Notaris Baru Yang Bantu Legalitas Pembentukan Koperasi Merah Putih di Lubuk Linggau
Waktu penyampaian yel-yel dibatasi maksimal 30 detik sebelum peserta yang didukung suporter tampil dan setelah tampil.
3. Kreativitas
Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News
Temukan Berita Terkini kami di WhatsApp Channel
Sumber: